Greysia/Nitya tak gentar hadapi China

Kamis, 09 Januari 2014 - 19:14 WIB
Greysia/Nitya tak gentar...
Greysia/Nitya tak gentar hadapi China
A A A
Sindonews.com - Satu-satunya wakil Indonesia yang masih tersisa di turnamen Korea Open Super Series 2014, yakni dari sektor ganda putri, Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari, akan memainkan laga berat untuk memperebutkan tiket babak semifinal yang ditantang wakil China, Ma Jin/Tang Yuanting.

Seperti diberitakan sebelumnya, Greysia/Nitya sendiri melaju ke babak perempat final usai mengandaskan rekan senegaranya, Vita Marissa/Variella Aprilsasi, 20-22, 21-8, 21-13.

Rekor pertemuan kedua pasangan yang akan memperebutkan tiket semifinal ini belum ada, namun pada turnamen French Open Super Series 2013 lalu, Greysia/Nitya berhasil memenangkan pertandingan kala Ma Jin berpasangan dengan Zhong Qianxin.

“Peluangnya 50:50 untuk kedua pasangan. Ma Jin lebih berpengalaman jika dibandingkan dengan Tang. Tetapi Tang perlu diwaspadai juga, dia punya tenaga yang cukup kuat,” kata Bambang Supriyanto, pelatih Greysia/Nitya.

“Bola yang dipakai di turnamen ini agak berat, jadi dibutuhkan tenaga ekstra, apalagi di nomor ganda putri yang menuntut pemainnya untuk punya fisik yang kuat. Tapi kondisi bola seperti ini seharusnya cocok dengan tipe permainan Greysia/Nitya,” tambah Bambang.

Sementara itu, Greysia/Nitya mengaku tak gentar menghadapi wakil negeri Tirai Bambu yang diunggulkan di tempat ketujuh tersebut. Keduanya lebih fokus akan kesiapan diri masing-masing untuk menghadapi partai perempat final.

“Yang paling penting adalah kesiapan kami, siapapun lawannya sama saja. Kami akan lebih waspada ke Ma yang lebih senior, tetapi Tang juga boleh dianggap enteng,” ujar Nitya.
(aww)
Berita Terkait
Raih 2 Penghargaan,...
Raih 2 Penghargaan, Universitas Terbuka Perkuat Digital Learning Ecosystem
FUSION 2024: UT Gelar...
FUSION 2024: UT Gelar Forum Inovatif Tingkat Internasional untuk Dukung SDGs
Disaksikan Kim Jong...
Disaksikan Kim Jong Un, Begini Dahsyatnya Kekuatan Artileri Militer Korea Utara
Organisasi Perlu Berinovasi...
Organisasi Perlu Berinovasi di Tengah Pandemi
Prancis Terbuka 2020...
Prancis Terbuka 2020 Pastikan Ada Juara Baru di Tunggal Putri
Rektor UT Buka Konferensi...
Rektor UT Buka Konferensi Asosiasi Perguruan Tinggi Jarak Jauh se-Asia di Korsel
Berita Terkini
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Rehan/Gloria Tersingkir, Ganda Campuran Indonesia Habis!
16 menit yang lalu
Erick Thohir Pasang...
Erick Thohir Pasang Target Tinggi: Timnas U-17 Wajib Lolos Piala Dunia 2025!
1 jam yang lalu
Profil Hasim Rahman...
Profil Hasim Rahman Sr, Mantan Raja Kelas Berat yang Remehkan Canelo Bakal Dikalahkan Terence Crawford
2 jam yang lalu
Alex Pereira vs Magomed...
Alex Pereira vs Magomed Ankalaev Jilid 2 Dapat Lampu Hijau dari Presiden UFC
3 jam yang lalu
Egy Maulana Vikri Absen...
Egy Maulana Vikri Absen saat Timnas Indonesia vs Australia
4 jam yang lalu
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Australia vs Indonesia, di Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, 12 Pilar Absen
4 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Umumkan...
Amerika Serikat Umumkan Siap Perang dengan China!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved