Powell jalani sidang doping di Jamaika

Selasa, 14 Januari 2014 - 15:32 WIB
Powell jalani sidang doping di Jamaika
Powell jalani sidang doping di Jamaika
A A A
Sindonews.com - Pelari cepat mantan pemegang rekor dunia 100 meter Asafa Powell dijadwalkan akan menjalani sidang doping di depan Komite Anti Doping Jamaika pada hari ini. Pelari asal Jamaika berusia 31 tahun itu sebelumnya dinyatakan positif menggunakan oxilofrine yakni zat stimulan yang dilarang saat ikut dalam kejuaraan nasional Jamaika, Juni kemarin.

Seperti dilansir BBC, Selasa (14/1) pelari Jamaika lainnya Sherone Simpson yang juga rekan latihan Powell juga gagal dalam uji doping yang sama. Rencanaya Powell bakal menjadi salah satu bagi rekannya tersebut pada sidang doping yang ditangguhkan hingga 4 Februari, mendatang. Pasangan pelari dunia itu termasuk diantara lima atlet Jamaika yang gagal dalam tes doping pada kejuaraan nasional.

Salah satunya atlet lempar cakram, Allison Randall dan Traves Smikle, serta atlet lompat tinggi Demar Robinson yang juga terjerat kasus yang sama pada bulan lalu. Powell dan Simpson sendiri pernah memenangkan mendali perak pada nomor lari estafet 4 x 100 pada Olimpiade London, dan untuk sementara keikutsertaan mereka di ajang kejuaraan dunia di Moscow pada Agustus telah ditangguhkan.

Powell sendiri pernah memegang rekor 100m sebelum dipecahkan Usain Bolt di tahun 2008. Dan hingga saat ini dia masih menduduki peringkat ke-empat sebagai pelari tercepat di dunia. Powell juga turut membantu Jamaika memenangkan medali emas estafet 400m di Olimpiade Beijing 2008. Tahun ini dia mencatat rekor 9,88 detik tetapi gagal masuk dalam tim Jamaika yang akan bertanding di Kejuaraan Dunia bulan depan.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6592 seconds (0.1#10.140)