Ngebet tuan rumah PON 2020, Sumut minta restu KONI

Jum'at, 17 Januari 2014 - 02:40 WIB
Ngebet tuan rumah PON...
Ngebet tuan rumah PON 2020, Sumut minta restu KONI
A A A
Sindonews.com - Tim pemenangan Sumatera Utara sebagai tuan rumah PON XX/2020 mulai bergerak. Mereka meminta restu kepada kepala daerah dan KONI Provinsi lain untuk memberikan dukungan menjadi tuan rumah PON XX/2020.

Pergerakan tersebut dimulai ke Jakarta. Tim yang terdiri dari Ketua Tim Pemenangan Nurdin Lubis, Ketua Harian KONI Sumut John Ismadi Lubis dan lainnya diterima Wakil Ketua Umum KONI Jakarta Icuk Sugiarto.

"Pertemuan dengan KONI Jakarta sudah kita lakukan, dan menyampaikan maksud kedatangan kita bahwa mengharapkan dukungan mereka jika kita terpilih biding tuan rumah PON XX Februari nanti," ungkap John.

Dikatakannya, dari pertemuan tersebut KONI Jakarta menyambut baik. Namun, jawaban dukungan belum pasti diberikan kepada Sumut menjadi tuan rumah multievent olahraga itu. Tim pemenangan telah memberikan proposal dukungan kepada KONI Jakarta. "Mereka akan mempelajari dulu. Yang pasti kita sudah bergerak mendatangi pihak yang memiliki suara dukungan," jelasnya.

Dukungan dari Jakarta tersebut belum usai. Kata John, Gubernur DKI Jakarta Jokowi pun akan bertemu untuk meraih dukungan satu suara tersebut. Dalam hal ini, Gubernur Sumut Gatot Pujo Nugroho yang akan bertindak. "Pak Gubsu akan bertemu Pak Jokowi. Kita bergerak mencari dukungan kepada KONI Provinsi lain," tandasnya.

Sebelum bidding, KONI Pusat akan melakukan verifikasi terhadap kesiapan awal para calon tuan rumah yang mengajukan diri siap menggelar multievent olahraga empat tahunan itu. Yakni, Jawa Tengah, Aceh, Sumatera Utara, Bali, Sulawesi Selatan, dan Papua. Keenamnya telah resmi mengajukan diri dengan menyerahkan data administrasi.

Waktu bidding tuan rumah PON XX/2020 yang akan segera ditentukan dalam Rapat Anggota Tahunan (RAT) yang dihadiri anggota KONI Pusat, yakni 61 pengurus besar (PB) dan 33 KONI Provinsi, Februari mendatang. Penilaian KONI Pusat terhadap para calon tuan rumah, yakni infrastruktur, keseriusan pemerintah daerah, hingga dukungan masyarakat.

Waktu yang semakin dekat, pergerakan menyeluruh akan dilakukan. Pergerakan tersebut, lanjut John akan dilakukan pekan depan mendatang. Empat tim akan dibentuk mencari dukungan kepala daerah dan KONI Provinsi lainnya. "Empat tim ini dibentuk dan disebar. Ada yang di Pulau Sumatera, Pulau Jawa, Bali dan Indonesia Bagian Timur. Masing-masing mendatangi KONI untuk meminta dukungan," pungkasnya.

Sebelumnya, Gubernur Sumut Gatot Pujo Nugroho mengharapkan doa dan dukungan seluruh masyarakat Sumut agar bidding tuan rumah PON XX/2020 tercapai. "Tekad dan keinginan kita menjadi tuan rumah PON XX/2020 sudah bulat. Karenanya kita mohon doa dan dukungan seluruh masyarakat untuk mewujudkan keinginan tersebut," harapnya.
(aww)
Berita Terkait
7 Arena PON XX Papua...
7 Arena PON XX Papua 2021 yang Diresmikan Presiden Jokowi
5 Fakta Unik PON XX...
5 Fakta Unik PON XX Papua 2021, dari Keamanan hingga Noken
PON XX Papua, Menpora:...
PON XX Papua, Menpora: Ajang Perubahan Paradigma Olahraga
Manusia Tercepat Indonesia,...
Manusia Tercepat Indonesia, Lalu Muhammad Zohri, Sumbang Medali Emas untuk NTB di PON XX Papua
Wali Kota Salatiga Minta...
Wali Kota Salatiga Minta 15 Atlet Jaga Tradisi Emas di PON XX Papua
16 Hari PON XX Papua...
16 Hari PON XX Papua 2021, 7 Rekor Tercipta
Berita Terkini
Rasakan Setiap Pukulan,...
Rasakan Setiap Pukulan, Saksikan Setiap Aksi: Streaming Rangkaian ATP Tour di VISION+
1 jam yang lalu
Deretan Gelar Naoya...
Deretan Gelar Naoya Inoue: Raja Kelas Ringan hingga Bantam Super Tak Terbantahkan
1 jam yang lalu
Conor Benn Diterpa Masalah...
Conor Benn Diterpa Masalah Keluarga Jelang Duel Panas Lawan Chris Eubank Jr
1 jam yang lalu
Daftar Pebulu Tangkis...
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia Open 2025: Merah Putih Turunkan Skuad Terbaik!
3 jam yang lalu
Profil dan Biodata Jaron...
Profil dan Biodata Jaron Ennis, Petinju Tak Terkalahkan Diangkat Jadi Juara Kelas Welter Super
3 jam yang lalu
Resmi, Indonesia Masuk...
Resmi, Indonesia Masuk Pot 1 kualifikasi Piala Asia U-23 2026
4 jam yang lalu
Infografis
Bukan Indonesia, Trump...
Bukan Indonesia, Trump Minta Pindahkan Warga Gaza ke Negara ini
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved