Alasan Mourinho menurunkan Schurrle

Kamis, 03 April 2014 - 13:49 WIB
Alasan Mourinho menurunkan...
Alasan Mourinho menurunkan Schurrle
A A A
Sindonews.com – Chelsea menerapkan strategi false nine saat berhadapan dengan Paris Saint-Germain (PSG) pada laga dini hari tadi, Kamis (3/4). Strategi tanpa striker murni itu diterapkan dengan memasang Andre Schurrle di posisi striker utama.

Sayangnya strategi tersebut tak membuahkan hasil. Schurrle yang biasa di plot sebagai gelandang tak mampu berbuat apa-apa saat berhadapan dengan barisan belakang PSG yang digawangi Thiago Silva. The Blues justru tersungkur dengan skor 1-3 di laga yang dihelat di Parc des Princes itu.

Pelatih Chelsea, Jose Mourinho mengungkapkan alasannya memakai strategi false nine. Ia menerapkan strategi tersebut lantaran kecewa dengan penampilan para striker yang dimiliki The Blues.

Ya, striker Chelsea seperti Fernando Torres, Samuel Eto’o dan Demba Ba memang belum menunjukan ketajamannya di musim ini. Jika dijumlahkan ketiga striker tersebut hanya mampu membukukan 25 gol di musim ini.

Tak ayal kontribusi minim ketiga striker tersebut membuat Mourinho harus memutar otak untuk menambah daya dobrak pasukannya. Salah satu cara dengan strategi false nine yang diterapkan saat menghadapi PSG.

“Saya tidak senang dengan penampilan striker yang saya miliki, jadi saya harus mencoba hal yang baru,” ungkap Mourinho seperti dikutip Sport Mole, Kamis (3/4).

“Dengan Andre Schurrle, saya tahu saya memiliki pemain yang bisa mendapatkan bola, dan kami memiliki pemain untuk menatur organisasi permainan. Sepak bola adalah urusan mencetak gol. Itu harus dilakukan oleh striker. Saya harus mencobanya,” pungkasnya.
(dka)
Berita Terkait
Catat! Jadwal Lengkap...
Catat! Jadwal Lengkap Pertandingan Matchaday 1 Liga Champions 2021/2022
Tandang ke Anfield,...
Tandang ke Anfield, AC Milan Tanpa Ibrahimovic di Liga Champions
Kontra Inter Milan,...
Kontra Inter Milan, Karim Benzema Siap Tebar Ancaman!
Babak Belur! Liverpool...
Babak Belur! Liverpool Tak Berkutik Kena Bantai Napoli 4-1
Catatan Menyedihkan...
Catatan Menyedihkan Liverpool di Final Liga Champions 2022
Dramatis! Gol Menit...
Dramatis! Gol Menit Akhir Joel Matip Menangkan Liverpool Atas Ajax
Berita Terkini
4 Pemain Timnas Indonesia...
4 Pemain Timnas Indonesia yang Cedera saat Membela Klubnya
1 jam yang lalu
Mengapa Duel Islam Makhachev...
Mengapa Duel Islam Makhachev vs Belal Muhammad Tidak Akan Pernah Terjadi?
2 jam yang lalu
Venezia Lolos dari Jeratan...
Venezia Lolos dari Jeratan Degradasi Liga Italia? Jay Idzes: Kami Harus Percaya!
3 jam yang lalu
Rapat Anggota Tahunan...
Rapat Anggota Tahunan NOC Indonesia 2025, Raja Sapta Oktohari: Momen Perkuat Komitmen
3 jam yang lalu
Mitos Atau Fakta, Final...
Mitos Atau Fakta, Final Liga Champions di Kota Muenchen Lahirkan Juara Baru?
4 jam yang lalu
Siapa Petinju Terbaik...
Siapa Petinju Terbaik di Tahun 1920-an?
5 jam yang lalu
Infografis
5 Alasan China Mampu...
5 Alasan China Mampu Akhiri Dominasi Kapal Induk Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved