STIE BP pertahankan rekor tak terkalahkan

Sabtu, 12 April 2014 - 18:34 WIB
STIE BP pertahankan...
STIE BP pertahankan rekor tak terkalahkan
A A A
Sindonews.com - Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Bhakti Pembangunan (STIE BP) memperpanjang rekor tidak terkalahkan saat meladeni Universitas Padjadjaran (Unpad) Bandung, pada seri ke II kompetisi Liga Mahasiswa (LIMA) Futsal Season 2013-14 Air Mineral Prim-A Greater Jakarta Conference.

Bertanding di Universitas Pelita Harapan, Karawaci, Tangerang, Sabtu (12/4), Sofyan Hadiwijaya cs merebut kemenangan keempat mereka setelah membungkam Unpad dengan skor 4-2. Torehan kemenangan yang keempat ini mengikuti jejak Universitas Budi Luhur Jakarta.

Hasil itu memperbesar asa STIE BP ke Grand Finals. “Kita tidak mau mendahului yang di atas. Target maksimal ya penginnya juara,” kata pelatih STIE BP Iqbal Darmawan seusai pertandingan.

Sebaliknya, langkah Unpad bakal semakin berat di pertandingan berikutnya. Pasalnya, mereka akan menghadapi tim favorit juara, Universitas Budi Luhur yang belum terkalahkan hingga Seri II Greater Jakarta Conference. Sedangkan STIE BP akan menantang tim Universitas Trisakti Jakarta.
(wbs)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5448 seconds (0.1#10.24)