Aksi Pitbull dan Jlo segarkan Brazil 2014

Selasa, 15 April 2014 - 00:25 WIB
Aksi Pitbull dan Jlo...
Aksi Pitbull dan Jlo segarkan Brazil 2014
A A A
Sindonews.com - Pitbull, Jennifer Lopez dan penyanyi asal Brasil Claudia Leitte membuat syuting video klip lagu resmi Piala Dunia 2014 lagu berjudul We Are One (Ole Ola). Lagu yang dirilis oleh Sony Music dalam beberapa bulan mendatang akan tak asing di telinga kita.

Seperti dilansir Daily Mail, ketiganya sudah melakukan pembuatan video klip pada Jumat (21/2/2014). Ketiganya juga akan membawakan lagu itu saat upacara pembukaan Piala Dunia pada 12 Juni di Sao Paulo, sebelum kick off laga perdana antara Brasil vs Kroasia.

JLo mengaku sudah tak sabar menunggu dimulainya turnamen empat tahunan tersebut. "Aku tumbuh di lingkungan yang mencintai sepakbola. Jadi, aku sangat senang bisa tampil di pembukaan Piala Dunia bersama Pitbull dan Claudia Leitte," kata dia.

"Saya yakin bahwa pertandingan besar dan kekuatan musik akan membantu menyatukan kita semua," kata Pitbull

Bahkan keduanya yakin Lagu Piala Dunia 2014 akan seperti ;agu resmi Piala Dunia 2010 Waka Waka yang dibawakan oleh Shakira bersama kelompok Freshly Ground dari Afrika Selatan, telah diunggah sebanyak 1,74 kali dan telah dilihat hampir 600 juta kali di YouTube.

We Are One adalah lagu resmi Piala Dunia ketiga yang dibawakan oleh para penyanyi berdarah Latin. Selain Shakira, Ricky Martin juga membawakan The Cup of Life atau La Copa de la Vida lagu resmi Piala Dunia 1998 di Perancis.
(wbs)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2936 seconds (0.1#10.24)