Atletico mantapkan posisi puncak
A
A
A
Sindonews.com - Atletico Madrid semakin kukuh di puncak klasemen sementara La Liga Primera Spanyol, menyusul kemenangan 2-0 atas tamunya Elche di Estadio Vicente Calderon, Madrid, Sabtu (19/4) dni hari WIB.
Sepasang gol kemenangan Los Rojiblancos dihasilkan oleh Miranda di menit ke-72, dan penalti Diego Costa di penghujung laga. Tim besutan Diego Simeone itu sebelumnya juga bisa saja menambah margin gol, apabila David Villa sukses menjadi algojo penalti di menit ke-50.
Pada akhir pertandingan, bek kiri Elche, Cristian Sapunaru, terpaksa harus meninggalkan lapangan lebih cepat, setelah menerima kartu kuning kedua di masa injury time.
Dengan tambahan tiga poin ini, Atletico pun kian berkibar di posisi teratas klasemen dengan torehan 85 poin dari 34 pertandingan. Mereka sementara unggul enam poin atas tim peringkat kedua, Real Madrid, yang baru memainkan 33 pertandingan. Atletico juga memiliki selisih tujuh poin dengan Barcelona yang berada di peringkat ketiga dengan 33 pertandingan.
Susunan pemain kedua tim
Atletico Madrid: T. Courtois; Miranda, Juanfran, Filipe Luis, D. Godín, Tiago, Gabi, Koke (57' Diego), David Villa (62' J. Sosa), Adrián (46' Raul Garcia), Diego Costa.
Pelatih: Diego Simeone.
Elche: Manu Herrera; C. Săpunaru, D. Suárez, Sergio Pelegrín, Botía, Rivera, C. Sánchez, Javi Márquez (77' R. Boakye), Coro, Carles Gil (71' Aaron Níguez), Cristian Herrera (57' Fidel).
Pelatih: Fran Escribá.
Sepasang gol kemenangan Los Rojiblancos dihasilkan oleh Miranda di menit ke-72, dan penalti Diego Costa di penghujung laga. Tim besutan Diego Simeone itu sebelumnya juga bisa saja menambah margin gol, apabila David Villa sukses menjadi algojo penalti di menit ke-50.
Pada akhir pertandingan, bek kiri Elche, Cristian Sapunaru, terpaksa harus meninggalkan lapangan lebih cepat, setelah menerima kartu kuning kedua di masa injury time.
Dengan tambahan tiga poin ini, Atletico pun kian berkibar di posisi teratas klasemen dengan torehan 85 poin dari 34 pertandingan. Mereka sementara unggul enam poin atas tim peringkat kedua, Real Madrid, yang baru memainkan 33 pertandingan. Atletico juga memiliki selisih tujuh poin dengan Barcelona yang berada di peringkat ketiga dengan 33 pertandingan.
Susunan pemain kedua tim
Atletico Madrid: T. Courtois; Miranda, Juanfran, Filipe Luis, D. Godín, Tiago, Gabi, Koke (57' Diego), David Villa (62' J. Sosa), Adrián (46' Raul Garcia), Diego Costa.
Pelatih: Diego Simeone.
Elche: Manu Herrera; C. Săpunaru, D. Suárez, Sergio Pelegrín, Botía, Rivera, C. Sánchez, Javi Márquez (77' R. Boakye), Coro, Carles Gil (71' Aaron Níguez), Cristian Herrera (57' Fidel).
Pelatih: Fran Escribá.
Statistik Pertandingan | Atletico Madrid | Elche |
Penguasaan bola | 56 persen | 44 persen |
Tendangan sudut | 4 | 3 |
Tendangan ke gawang | 1 | 3 |
Tendangan melebar | 4 | 2 |
Pelanggaran | 1 | 3 |
Offside | 2 | 0 |
Kartu kuning | 2 | 5 |
Kartu merah | 0 | 1 |
(nug)