Robby Darwis: Australia & Uzbekistan lawan terberat Indonesia
A
A
A
Sindonews.com - Legenda tim nasional dan Persib Bandung, Robby Darwis, menilai Australia dan Uzbekistan sebagai lawan berat Indonesia di Grup B AFC Cup U-19. Tapi ia optimistis Indonesia akan mampu lolos hadangan dua negara itu.
Melihat dari kualitas para pemain, Australia jelas harus diwaspadai. Berdasarkan sejarah, pemain Negeri Kangguru itu banyak yang bermain di Eropa. Itu menandakan Australia memiliki bibit pemain unggul, termasuk untuk U-19. Sedangkan Uzbekistan jadi kekuatan tersendiri di daratan Asia yang cukup disegani.
Meski begitu, ia melihat peluang Indonesia untuk lolos dari kualifikasi Grup B sangat terbuka, termasuk ke semifinal. "Peluang timnas kita cukup terbuka untuk lolos ke babak selanjutnya," kata Robby saat dihubungi Okezone, Jumat (25/4/2014).
Ia beralasan, timnas Indonesia yang dikomandoi Evan Dimas memiliki kekuatan tersendiri yang jadi bekal di AFC Cup U-19. Mereka terbilang solid, kompak, dan memiliki semangat untuk memenangkan setiap laga yang dilakoninya.
Keunggulan lain yang dimiliki Indonesia adalah lini tengah yang kuat dan lini belakang yang disiplin. Tapi khusus untuk lini depan, kinerjanya harus lebih ditingkatkan agar tim lebih sempurna.
Berbagai kelebihan itu pun akan jadi senjata bagi Indonesia untuk menumbangkan semua lawannya di Grup B. "Tapi untuk dua tim itu (Australia dan Uzbekistan) harus ekstra hati-hati," ucap Robby yang juga sempat mengecap jabatan asisten pelatih timnas.
Melihat dari kualitas para pemain, Australia jelas harus diwaspadai. Berdasarkan sejarah, pemain Negeri Kangguru itu banyak yang bermain di Eropa. Itu menandakan Australia memiliki bibit pemain unggul, termasuk untuk U-19. Sedangkan Uzbekistan jadi kekuatan tersendiri di daratan Asia yang cukup disegani.
Meski begitu, ia melihat peluang Indonesia untuk lolos dari kualifikasi Grup B sangat terbuka, termasuk ke semifinal. "Peluang timnas kita cukup terbuka untuk lolos ke babak selanjutnya," kata Robby saat dihubungi Okezone, Jumat (25/4/2014).
Ia beralasan, timnas Indonesia yang dikomandoi Evan Dimas memiliki kekuatan tersendiri yang jadi bekal di AFC Cup U-19. Mereka terbilang solid, kompak, dan memiliki semangat untuk memenangkan setiap laga yang dilakoninya.
Keunggulan lain yang dimiliki Indonesia adalah lini tengah yang kuat dan lini belakang yang disiplin. Tapi khusus untuk lini depan, kinerjanya harus lebih ditingkatkan agar tim lebih sempurna.
Berbagai kelebihan itu pun akan jadi senjata bagi Indonesia untuk menumbangkan semua lawannya di Grup B. "Tapi untuk dua tim itu (Australia dan Uzbekistan) harus ekstra hati-hati," ucap Robby yang juga sempat mengecap jabatan asisten pelatih timnas.
(dka)