Demi Memperbaiki Posisi

Rabu, 21 Mei 2014 - 06:29 WIB
Demi Memperbaiki Posisi
Demi Memperbaiki Posisi
A A A
PALEMBANG - Duel antara Sriwijaya FC versus Persik Kediri di Stadion Gelora Sriwijaya, Jakabaring (GSJ), Rabu sore ini bakal berjalan panas sejak menit awal. Kekalahan telak 1-5 yang dialami Sriwijaya FC di pertemuan pertama akan membuat tensi pertandingan semakin meninggi.

Bertindak sebagai tuan rumah, Laskar Wong Kito tentunya tidak ingin dipermalukan begitu saja oleh tim berjuluk Macan Putih itu. Kemenangan menjadi target yang mutlak untuk diraih agar bisa mengembalikan kehormatan tim kebanggaan masyarakat Sumatera Selatan ini di depan pendukungnya.

Dengan persiapan yang matang, Asri Akbar dkk bertekad membalas kegagalan di laga sebelumnya. Faktor kelelahan yang melanda tim lawan, menjadi keuntungan bagi SFC dalam menerapkan permainan cepat dan langsung melakukan tekanan untuk mencetak gol cepat, agar mental pemain Persik tertekan.

Manajer Sriwijaya FC Robert Heri mengungkapkan, peluang untuk lolos ke posisi empat besar masih terbuka lebar. Dengan catatan, SFC bisa memperbaiki penampilan dengan meningkatkan kekompakan dan kerja sama tim. Terutama memenangkan semua laga kandang sisa.

Sebagai langkah awal, maka SFC harus mengamankan tiga poin kandang saat menghadapi Persik Kediri, agar langkah selanjutnya terasa lebih ringan. Apalagi setelah ini tim akan langsung melakoni dua laga away ke kandang Persita Tangerang (24/5) dan Barito Putra (1/6).

''Kita beruntung, tim pesaing di papan atas seperti Persija, Persib dan Semen Padang tertahan. Begitu pula Barito Putra yang berada di bawah kita dan hanya terpaut satu poin. Karena itu, kita berpeluang untuk memperbaiki peringkat dengan cara meraih kemenangan atas Persik Kediri di laga pembuka putaran kedua ini,”ungkapnya.

Jika SFC sukses meraih kemenangan, maka tambahan tiga angka akan mendongkrak posisi Lancine Kone dkk ke urutan lima klasemen sementara wilayah Barat dengan poin 17 menggeser Pelita Bandung Raya yang memiliki nilai 16, setelah hanya bermain imbang dengan Persib Bandung 2-2.

Bahkan, apabila pada pertandingan hari ini SFC mampu meraih kemenangan dengan mencetak minimal empat gol dan tidak kebobolan. Maka tim peraih gelar double winner edisi 2007 ini bisa langsung naik ke posisi empat besar menggeser Semen Padang, yang telah mengantongi poin 17.

Pelatih SFC, Subangkit mengatakan, peluang timnya untuk meraih hasil maksimal terbuka lebar. Asalkan anak asuhnya bisa mengikuti instruksi yang telah diberikannya dan mampu menjaga konsentrasi sepanjang laga.

''Pemain Persik saat ini dalam kondisi kelelahan, kita harus bisa memanfaatkan kelemahan itu. Tapi kita juga harus bermain disiplin, terutama lini tengah belakang. Agar pemain lawan tidak mudah masuk keareal penalti dan mengancam gawang,”ujarnya.
(aww)
Berita Terkait
BEI Buka Gembok Saham...
BEI Buka Gembok Saham Emiten Erick Thohir & Bank QNB
Bank QNB Indonesia Luncurkan...
Bank QNB Indonesia Luncurkan Reksa Dana Berbasis USD
Upaya Bank Menyediakan...
Upaya Bank Menyediakan Solusi Akses Pendidikan Anak Berkualitas
Bank QNB Indonesia Dapat...
Bank QNB Indonesia Dapat Setoran Modal Tambahan Sebesar Rp442,9 Miliar
Mencetak Kinerja Positif,...
Mencetak Kinerja Positif, Laba Bank QNB Indonesia Melompat 119 Persen
Bank QNB Prediksi Ekonomi...
Bank QNB Prediksi Ekonomi Global Masih Dibayangi Ketidakpastian di 2025
Berita Terkini
Hasil Piala Asia U-17...
Hasil Piala Asia U-17 2025: Drama Adu Penalti, Arab Saudi U-17 Kalahkan Korea Selatan U-17
1 jam yang lalu
Indonesia Resmi Jadi...
Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
4 jam yang lalu
Indonesia Jadi Tuan...
Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025?
6 jam yang lalu
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Semifinal Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi vs Korea Selatan, Uzbekistan vs Korea Utara
6 jam yang lalu
Nonton Tenis ATP Barcelona...
Nonton Tenis ATP Barcelona Open 2025! Streaming di VISION+
6 jam yang lalu
Profil Joe Calzaghe:...
Profil Joe Calzaghe: Petinju yang Dianggap Terbaik Sepanjang Masa oleh Ricky Hatton
8 jam yang lalu
Infografis
Praktik AS Ciptakan...
Praktik AS Ciptakan Musuh demi Tambah Anggaran Militer Dikecam China
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved