Hasil Drawing Grup Danone Nations Cup 2014

Kamis, 05 Juni 2014 - 19:10 WIB
Hasil Drawing Grup Danone Nations Cup 2014
Hasil Drawing Grup Danone Nations Cup 2014
A A A
JAKARTA - Festival sepak bola anak usia 10–12 tahun terbesar di Indonesia, AQUA Danone Nations Cup (AQUADNC) baru saja melakukan drawing grup untuk 16 tim yang lolos ke final kualifikasi regional. Ke-16 tim tersebut dibagi dalam empat grup yang masing-masing terdiri dari empat tim.

Mereka akan saling berhadapan dalam babak final AQUADNC di Jakarta yang akan dilaksanakan pada 7–8 Juni 2014 di Stadion Soemantri Brodjonegoro, Jakarta. Tim yang menjadi juara akan menjadi perwakilan Indonesia dalam Final Dunia Danone Nations Cup (DNC) di Brazil bulan November mendatang.

Di tahun ke-12 penyelenggaraannya di Indonesia ini, tidak kurang dari 8.350 tim atau 100.200 anak turut mendaftar dalam festival sepak bola AQUADNC. Peserta tahun ini meningkat 50% dari tahun sebelumnya yaitu sebesar 5.766 tim atau 63.000 anak. AQUADNC 2014 memperluas jangkauan peserta hingga ke 32 provinsi dengan titik pelaksanaan klasifikasi regional di 13 kota yang tersebar di seluruh Indonesia.

“Saya sangat antusias karena diberi kesempatan untuk melatih tim pemenang tahun ini dan sudah tidak sabar menyaksikan langsung anak-anak ini berjuang pada babak final nasional di lapangan Soemantri Brodjonegoro untuk memperebutkan tiket ke Brazil. Saya sangat semangat menemukan bibit unggul calon bintang sepak bola Indonesia masa depan,” kata pelatih resmi AQUADNC 2014, Jacksen F. Tiago dalam Konferensi Pers di Hotel Kempinski, Jakarta, Kamis (5/6).

Sementara itu, Ketua Umum PSSI, Djohar Arifin Husin kembali menegaskan bahwa PSSI sangat mendukung AQUADNC. Menurutnya, festival sepak bola anak-anak ini terbukti mencetak pemain sepak bola profesional Indonesia yang berkualitas. Tidak hanya secara teknik permainan, tetapi juga mental dan akhlak yang baik. Dirinya pun berharap semakin banyak bibit unggul pesepakbola Indonesia yang lahir dari AQUADNC 2014 ini yang dapat turut memperkuat Timnas Indonesia di masa yang akan datang.

Hasil Drawing Grup AQUADNC 2014:

Grup A
Yogyakarta
Aceh
Sulawesi Utara
Sulawesi Barat

Grup B
Sumatera Barat
Kalimantan Timur
Jabar-Purwakarta
Bali

Grup C
Papua
DKI Jakarta
Kalimantan Selatan
Jabar-Bekasi

Grup D
Sumatera Utara
Sulawesi Selatan
Lampung
Jawa Timur
(dka)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7451 seconds (0.1#10.140)