Korea Kecolongan Gol di Babak Pertama

Senin, 23 Juni 2014 - 02:51 WIB
Korea Kecolongan Gol...
Korea Kecolongan Gol di Babak Pertama
A A A
PORTO ALEGRE - Korea Selatan kecolongan tiga gol di babak pertama Grup H atas lawannya Aljazair. Bertanding di Stadion Estadio Beira-Rio, Senin (23/6), ketiga gol itu masing-masing disumbangkan oleh Slimani (26'), Rafik Halliche (28'), dan Djabou (38').

Prediksi bahwa Korea Selatan bakal mudah memetik tiga angka penuh di laga kedua Grup H, hanya isapan jempol belaka. Pasalnya, Aljazair justru tampil dominan sepanjang interval pertama berlangsung.

Baru sepuluh menit pertandingan babak pertama berjalan. Aljazair tercatat sudah memberikan ancaman ke gawang Korsel sebanyak tiga kali. Namun, upaya mereka mencuri gol lebih dulu masih belum menemui hasil. Korsel mencoba keluar dari tekanan dan kali ini lewat Heung-min di menit ke-11. Penetrasi pemain berusia 21 tahun tersebut masih bisa digagalkan penjaga gawang Aljazair.

Permainan menyerang dan terbuka yang diperagakan para pemain Aljazair akhirnya membuahkan hasil di menit ke-26. Berawal dari umpan Carl Medjani, Slimani yang mendapatkan pengawalan ketat mampu meloloskan diri sebelum mencetak gol. Selang dua menit kemudian, pendukung Korsel kembali terhentak.

Kali ini giliran Rafik Halliche yang mencatatkan namanya di papan skor, setelah tandukan kepalanya sukses merobek gawang Korsel. Tujuh menit sebelum pertandingan berakhir (38'), Abdelmoumene Djabou menambah kesengsaraan tim berjuluk Negeri K-Pop tersebut menjadi 3-0.

Hingga interval pertama, kedudukan tak berubah untuk keunggulan Aljazair 3-0 atas Korsel.

Berikut susunan pemain :

Korea Selatan : 1-Jung Sung-ryong; 12-Lee Yong, 3-Yoon Suk-young, 5-Kim Young-gwon, 20-Hong Jeong-ho; 16-Ki Sung-yeung, 14-Han Kook-young, 17-Lee Chung-yong, 9-Son Heung-min, 13-Koo Ja-cheol; 10-Park Chu-young

Aljazair : 23-Rais Mbolhi; 2-Madjid Bougherra, 5-Rafik Halliche, 6-Djamel Mesbah, 12-Carl Medjani, 20-Aissa Mandi; 14-Nabil Bentaleb, 10-Sofiane Feghouli, 11-Yacine Brahimi; 13-Islam Slimani, 18-Abdelmoume Djabou
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0821 seconds (0.1#10.140)