Luis Pinto: Kosta Rika Terbiasa Hadapi Tekanan
A
A
A
RECIFE - Pelatih timnas Kosta Rika, Jorge Luis Pinto mengklaim anak asuhnya sudah terbiasa dengan tekanan sehingga siap untuk menghadapi Yunani pada babak 16 besar Piala Dunia 2014 di Arena Pernambuco, Senin (30/6) dini hari nanti. Tampil mengejutkan dibabak fase grup usai menyingkirkan Inggris dan Italia dengan menjadi juara Grup D, skuat besutan Pinto lebih diunggulkan.
Meski mengatakan Kosta Rika mampu mengatasi tekanan, namun Pinto tetap mewaspadai skuat Yunani yang menurutnya sangat agresif. "Kami terbiasa dengan tekanan, karena kami ingin meraih kemenangan. Gaya bermain kami tidak akan berubah dengan sebelumnya. Tim ini ingin tampil konsisten, tidak kehilangan fokus serta keseimbangan," ucap Pinto seperti dilansir Soccerway, Senin (30/6).
Sementara itu Pinto menambahkan timnya perlu realistis menanggapi peluang mereka di Piala Dunia 2014. Sejauh ini Kosta Rika telah mengukir sejarah usai memuncaki grup dengan raihan tujuh poin dan lolos ke babak 16 besar untuk kedua kalinya dalam sejarah, setelah terakhir kali pada 1990 lolos ke babak knock out.
"Kami ingin melakukan yang terbaik dan tampil bagus, bahkan ketika Yunani bermain maksimal. Tim ini akan menghadapi tim besar yang kaya akan pengalaman. Sementara kami disini, sudah mengejutkan semua orang. Saya tidak tahu dimana kami akan berhenti, namun kami ingin lolos," tandasnya.
Meski mengatakan Kosta Rika mampu mengatasi tekanan, namun Pinto tetap mewaspadai skuat Yunani yang menurutnya sangat agresif. "Kami terbiasa dengan tekanan, karena kami ingin meraih kemenangan. Gaya bermain kami tidak akan berubah dengan sebelumnya. Tim ini ingin tampil konsisten, tidak kehilangan fokus serta keseimbangan," ucap Pinto seperti dilansir Soccerway, Senin (30/6).
Sementara itu Pinto menambahkan timnya perlu realistis menanggapi peluang mereka di Piala Dunia 2014. Sejauh ini Kosta Rika telah mengukir sejarah usai memuncaki grup dengan raihan tujuh poin dan lolos ke babak 16 besar untuk kedua kalinya dalam sejarah, setelah terakhir kali pada 1990 lolos ke babak knock out.
"Kami ingin melakukan yang terbaik dan tampil bagus, bahkan ketika Yunani bermain maksimal. Tim ini akan menghadapi tim besar yang kaya akan pengalaman. Sementara kami disini, sudah mengejutkan semua orang. Saya tidak tahu dimana kami akan berhenti, namun kami ingin lolos," tandasnya.
(akr)