Karena Piala Dunia, Jembatan Layang Rubuh

Jum'at, 04 Juli 2014 - 14:12 WIB
Karena Piala Dunia,...
Karena Piala Dunia, Jembatan Layang Rubuh
A A A
BELO HORIZONTE - Sebuah jembatan layang yang belum selesai dibangun di salah satu kota penyelenggara Piala Dunia Brazil 2014, Belo Horizonte rubuh pada Kamis (3/7) waktu setempat. Kecelakaan itu mengakibatkan satu orang meninggal dunia.

Seperti diberitakan Reuters, Jumat, jembatan yang terletak tiga kilometer dari stadion Piala Dunia, stadion Mineirao rubuh dan menimpa kendaraan yang sedang melaju di bawah jembatan tersebut.

Jembatan yang rubuh itu melintang di atas jalan raya yang menghubungkan stadion dengan bandara internasional. Sebelumnya, jembatan yang merupakan bagian dari salah satu Bus Rapid Transit (BRT) itu dijanjikan siap untuk Piala Dunia.

"Ini merupakan inkompetensi dari otoritas dan bisnis kami. Karena Piala Dunia, mereka mempercepat apapun untuk selesai segera. Itulah mengapa tragedi ini terjadi. Mereka tidak membuat segalanya sesuai. Semua orang sangat marah," kata seorang pekerja bank, Leandro Brito.

Atas kejadian ini, Presiden Brazil, Dilma Rousseff pun menyampaikan rasa bela sungkawanya kepada korban. "Dalam momen berduka saat ini, saya menawarkan solidaritas saya kepada keluarga korban," tulisnya.

Kejadian ini sendiri merupakan satu dari rangkaian cerita kontroversial tuan rumah Piala Dunia, Brazil. Sebelumnya, delapan pekerja pembangunan stadion Piala Dunia di 12 kota penyelenggara meninggal saat bekerja.
(nug)
Berita Terkait
Pastikan Distribusi...
Pastikan Distribusi BBM dan LPG Lancar, Direktur Pertamina Tinjau Langsung Satgas RAFI 2021
Fasilitas Pengolahan...
Fasilitas Pengolahan Sampah Antara Jadi Solusi Limbah di Jakarta
Peresmian Sarana Ibadah,...
Peresmian Sarana Ibadah, Fasilitas di Aryana Karawaci Kian Lengkap
Agama Warga Negara Brazil...
Agama Warga Negara Brazil dan Persentasenya
BTN Gairahkan Pembangunan...
BTN Gairahkan Pembangunan Rumah Bersubsidi dengan Fasilitas dan Sarana Layaknya Real Estate
Seluruh Sarana dan Fasilitas...
Seluruh Sarana dan Fasilitas Lengkap, Stadion GBT Siap Jadi Venue Kualifikasi Piala AFC U-20
Berita Terkini
Kontroversi Mandatory:...
Kontroversi Mandatory: IBF Paksa Daniel Dubois vs Derek Chisora
23 menit yang lalu
Orang Tua Atlet Cilik...
Orang Tua Atlet Cilik Rasya Alteza Apresiasi Dukungan MNC Lido City di Kejuaraan Silat Internasional
1 jam yang lalu
MNC Lido Dukung Atlet...
MNC Lido Dukung Atlet Cilik Pencak Silat Tampil di Ajang Internasional
1 jam yang lalu
Profil Djenna de Jong,...
Profil Djenna de Jong, Bintang Muda Diaspora yang Batal Bela Timnas Indonesia
1 jam yang lalu
Kenapa Mike Tyson Bisa...
Kenapa Mike Tyson Bisa Masuk Penjara? Ternyata Ini Penyebabnya
2 jam yang lalu
Ada Khabib Nurmagomedov...
Ada Khabib Nurmagomedov di Balik Penolakan Islam Makhachev vs Ilia Topuria
4 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved