Conte Latih Italia, Buffon Tak Percaya

Rabu, 16 Juli 2014 - 10:07 WIB
Conte Latih Italia, Buffon Tak Percaya
Conte Latih Italia, Buffon Tak Percaya
A A A
TURIN - Mundurnya Antonio Conte sebagai pelatih Juventus menimbulkan spekulasi, ia akan beralih menjadi pelatih timnas Italia yang ditinggal Cesare Prandelli. Namun, kiper sekaligus kapten Juventus, Gianluigi Buffon meragukan spekulasi itu.

"Saya mendengar wawancara dia (Conte) dan ketika ditanyakan tepatnya soal pelatih Timnas Italia, dia terlihat ragu-ragu. Dia seperti orang yang butuh waktu setelah membuat keputusan mundur," kata Buffon di football-italia, Kamis(16/7).

Buffon sendiri menilai, pertanyaan tersebut sangat luar biasa dan mengejutkan. Ia pun memuji pihak yang mencetuskan pertanyaan tersebut. "Fantasi mereka yang menanyakan itu sangat luar biasa," ungkap Buffon.

Kendati meragukan spekulasi itu, Buffon mengungkapkan, Conte merupakan pelatih yang akan cocok di tim mana pun. Terlebih lagi, Buffon menilai, mantan pelatihnya itu sebagai sosok yang dicintai publik.

"Conte adalah pelatih yang akan cocok dengan ruang ganti mana pun di dunia. Orang-orang menyukainya karena semangatnya, profesionalitasnya, dan keinginannya untuk menang serta determinasinya," tutup Buffon.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1969 seconds (0.1#10.140)
pixels