Laskar Mataram Mogok, Pelatih Wajibkan Latihan Sendiri

Rabu, 16 Juli 2014 - 14:16 WIB
Laskar Mataram Mogok,...
Laskar Mataram Mogok, Pelatih Wajibkan Latihan Sendiri
A A A
YOGYAKARTA - Pelatih PSIM Yogyakarta Seto Nurdiyantara menginstruksikan pasukannya untuk tetap berlatih sendiri agar daya tahan mereka tetap terjaga. Perintah itu merupakan buntut dari keputusan seluruh pemain untuk mogok dari latihan karena dua bulan gaji mereka belum terbayarkan.

Seto Nurdiyantara mengakui, program latihan sudah disusun sejak jauh-jauh hari. Namun, terpaksa terganggu karena masalah finansial tim yang berefek pada hak-hak pemain belum terpenuhi untuk dua bulan terakhir ini. Akibatnya, mulai kemarin para pemain sudah tidak melakukan latihan bersama lagi.''Ya, jelas terganggu program latihan kita. Tapi ini kan kemauan dari semua pemain,''kata dia, Rabu (16/7).

Dia pun hanya bisa memberikan instruksi kepada seluruh pemain agar tetap menjalankan latihan. Agar, stamina pemain tidak terlalu menurun nantinya.''Tapi tetap, saya kasih pengertian untuk latihan mandiri di rumah,''tuturnya.

Dengan terhentinya latihan pada jeda kompetisi ini, uji coba yang semestinya digelar pada Kamis (17/7) nanti ke Wonosari, Gunungkidul terpaksa batal. Selain karena para pemain mogok, memang juga disebabkan pihak kepolisian setempat yang tidak mengeluarkan izin. Sebab, laga tersebut rencananya digelar di Stadion Gelora Handayani, Wonosari. ''Tidak dapat izin dari kepolisian sana,''ucapnya.
(aww)
Berita Terkait
Liga 2 Tercoreng, Kalteng...
Liga 2 Tercoreng, Kalteng Putra vs PSBS Biak Dihiasi Baku Pukul
Perwakilan Klub dan...
Perwakilan Klub dan Asosiasi Pemain Temui Menpora Minta Liga 2 Kembali Bergulir
Pemain Gresik United...
Pemain Gresik United Pilih Pulang Kampung Menjadi Petani
Persib Vs Persija :...
Persib Vs Persija : Kemenangan Jadi Harga Mati Kedua Tim
Usai Jalani Uji Coba...
Usai Jalani Uji Coba Terakhir, VAR Sudah Siap Digunakan di Liga 1
Kesalahan Wasit Masih...
Kesalahan Wasit Masih Terulang, Liga 1 Bakal Ada VAR di Musim Depan?
Berita Terkini
Eubank Jr Kecam Tim...
Eubank Jr Kecam Tim Benn usai Didenda Rp7,6 M karena Kelebihan Berat 0,05 Pon
3 jam yang lalu
Kisah Masa Kecil Belal...
Kisah Masa Kecil Belal Muhammad, Dulu Diremehkan Punya Etnis Arab Kini Jadi Juara UFC
3 jam yang lalu
Keseruan Cristiano Ronaldo...
Keseruan Cristiano Ronaldo vs Sandy Walsh di Liga Champions Asia Elite
4 jam yang lalu
Jadwal Timnas Indonesia...
Jadwal Timnas Indonesia Mei-Desember 2025: Garuda Terbang Tinggi ke Pentas Dunia!
5 jam yang lalu
Sepak Terjang Timnas...
Sepak Terjang Timnas Indonesia di Piala Dunia: dari 1938 hingga 2023
5 jam yang lalu
Chris Eubank Jr Tabrak...
Chris Eubank Jr Tabrak Klausul Rehidrasi, Kena Denda Rp16,9 Miliar? Carl Frampton: Itu Menyakitinya!
6 jam yang lalu
Infografis
Jerman akan Gelar Latihan...
Jerman akan Gelar Latihan Militer untuk Hadapi Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved