Allegri Optimistis Lanjutkan Prestasi Conte

Kamis, 17 Juli 2014 - 11:35 WIB
Allegri Optimistis Lanjutkan Prestasi Conte
Allegri Optimistis Lanjutkan Prestasi Conte
A A A
TURIN - Pelatih anyar Juventus, Massimiliano Allegri optimistis dapat melanjukan sukses Antonio Conte. Menurut Allegri, pengalamannya melatih Milan akan sangat berguna untuk menangani Gianluigi Buffon dkk. Bahkan, ia sesumbar akan melebihi prestasi itu.

"Saya mengerti pentingnya melatih Juventus. Saya melatih Milan selama empat tahun. Saya pikir saya siap dan mampu untuk melanjutkan hasil yang telah Juventus raih selama tiga tahun terakhir. Mungkin saya bahkan bisa mengembangkan itu," kata Allegri di tribalfootball, Kamis (17/7).

Seperti diketahui, manajemen Juventus resmi menunjuk Allegri sebagai pengganti Conte yang memutuskan mundur. Juve mengikat Allegri selama dua tahun bersama juara bertahan Serie A dengan nilai transfer mencapai 4 juta euro atau setara Rp 63 Miliar.

Penunjukkan ini sempat mengundang protes para Juventini. Pasalnya, Allegri merupakan bekas pelatih Milan, rival abadi Juventus. Terlebih, Allegri menggantikan Conte, pelatih yang sukses memberi tiga gelar scudetto dan dua Piala Super Italia kepada Si Nyonya Tua, julukan Juventus.

Di sisi lain, mengenai sosok Conte, Allegri menilai, Conte lebih dari sekedar pelatih bagi Juventus. Maklum, Conte pernah membela Juve selama 13 tahun dan memberi 15 trofi bagi Juve saat berkarir sebagai pemain.

"Antonio Conte mewakili lebih dari sekedar pelatih bagi Juventus dalam tiga tahun terakhir. Dia mewakili lebih bagi Juventus, sebagai pemain dan pelatih," tutupnya.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7000 seconds (0.1#10.140)
pixels