Hubungan Juventus-FIAT Makin Mesra
A
A
A
TURIN - Juventus dan produsen mobil Italia, FIAT sepakat memperpanjang kerja sama mereka hingga 2021. Kebijakan ini tentu membuat hubungan keduanya makin mesra, mengingat kontrak Fiat dan Juventus sudah terjalin sejak 2012 dan akan habis pada 2015 tahun depan.
"Juventus dan FIAT telah resmi memperpanjang kerjasama sponsor dengan menyepakati kontrak selama enam tahun kedepan senilai 17 juta euro atau sekira Rp268 miliar per musim," tulis pernyataan resmi Juve seperti dikutip Football-Italia, Jumat (8/1).
Dalam kerjasama tersebut, FIAT akan menjadi sponsor tunggal di jersey Juventus di semua kompetisi. Tak hanya itu, Juventus juga akan ikut serta dalam promosi produk Grup FIAT serta menawarkan varian produk premium FIAT yang berdasarkan pada hasil yang dicapai Juventus di tingkat nasional maupun internasional.
Jeep sendiri yang saat ini menempel di jersey Juve merupakan salah satu produk dari anak usaha FIAT. FIAT merupakan produsen mobil ternama dari Italia yang berbasis sama dengan Juventus di kota Turin. Perusahaan ini didirikan pada 1899 oleh Giovanni Agnelli yang masih merupakan kakek buyut dari Andrea Agnelli, Presiden Juventus saat ini.
"Juventus dan FIAT telah resmi memperpanjang kerjasama sponsor dengan menyepakati kontrak selama enam tahun kedepan senilai 17 juta euro atau sekira Rp268 miliar per musim," tulis pernyataan resmi Juve seperti dikutip Football-Italia, Jumat (8/1).
Dalam kerjasama tersebut, FIAT akan menjadi sponsor tunggal di jersey Juventus di semua kompetisi. Tak hanya itu, Juventus juga akan ikut serta dalam promosi produk Grup FIAT serta menawarkan varian produk premium FIAT yang berdasarkan pada hasil yang dicapai Juventus di tingkat nasional maupun internasional.
Jeep sendiri yang saat ini menempel di jersey Juve merupakan salah satu produk dari anak usaha FIAT. FIAT merupakan produsen mobil ternama dari Italia yang berbasis sama dengan Juventus di kota Turin. Perusahaan ini didirikan pada 1899 oleh Giovanni Agnelli yang masih merupakan kakek buyut dari Andrea Agnelli, Presiden Juventus saat ini.
(akr)