AC Milan Bakal Telikung Lopez dari Monaco

Rabu, 06 Agustus 2014 - 15:51 WIB
AC Milan Bakal Telikung...
AC Milan Bakal Telikung Lopez dari Monaco
A A A
MADRID - Diego Lopez dikabarkan bisa saja bergabung dengan klub Serie A, AC Milan walaupun terdapat kabar yang menghubungkannya dengan runner-up Ligue 1 Prancis, AS Monaco. Kedatangan Keylor Navas dikabarkan membuat Lopez galau, dan dia dispekulasikan bakal hengkang dari Real Madrid.

Lopez sendiri dirumorkan bakal segera berkostum AS Monaco. Bahkan kabarnya, kesepakatan personal sudah terjalin antara kedua belah pihak. Lopez disebut telah membicarakan nilai kontrak yang diperkirakan mencapai lima juta euro atau sekitar Rp79 miliar.

Namun kabar terbaru yang dilansir Marca, Rabu (6/8), serep Iker Casilas di bawah mistar Real Madrid tersebut dikabarkan bisa merapat ke San Siro, menyusul telah terjadinya pembicaraan antara AS Monaco dan AC Milan terkait transfer kiper Spanyol itu.

Pelatih Milan, Filippo Inzaghi memang disebut tengah mencari kiper baru untuk tim besutannya. Selain itu, wakil presiden AC Milan, Adriano Galliani juga berpendapat jika Lopez adalah sosok yang tepat untuk menyelesaikan masalah mereka dalam mencari sosok penjaga gawang baru. Melihat hubungan baik yang dimiliki antara AC Milan dan Real Madrid keberhasilan transfer Lopez mungkin saja dapat terealisasi.
(nug)
Berita Terkait
Bienvenidos al Real...
Bienvenidos al Real Madrid, Don Carlo
Real Madrid Perpanjang...
Real Madrid Perpanjang Kontrak Karim Benzema Sampai Tahun 2023
Real Madrid Menang 2-0...
Real Madrid Menang 2-0 Atas Osasuna
Begini Ekspresi Pemain...
Begini Ekspresi Pemain Real Madrid Usai Gagal Juarai La Liga 2020/2021
Madrid Buntuti Atletico...
Madrid Buntuti Atletico di Pucuk Pimpinan La Liga
Girona vs Real Madrid,...
Girona vs Real Madrid, Los Blancos Pesta Gol!
Berita Terkini
Market Value Timnas...
Market Value Timnas Indonesia Nomor 3 di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
24 menit yang lalu
Yamaha Umumkan Skuad...
Yamaha Umumkan Skuad Gahar 2025: Siap Dominasi Lintasan Balap Nasional dan Asia!
3 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Sabar/Reza Melaju ke Semifinal!
4 jam yang lalu
Marc Marquez Beri Semangat...
Marc Marquez Beri Semangat untuk Jorge Martin yang Cedera: Kami Merindukanmu di Lintasan!
4 jam yang lalu
Ernando Ari Tak Gentar...
Ernando Ari Tak Gentar Saingi Emil Audero: Selama Makan Nasi, Saya Siap!
6 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Rehan/Gloria Tersingkir, Ganda Campuran Indonesia Habis!
6 jam yang lalu
Infografis
AS Bisa Tarik Pasukannya...
AS Bisa Tarik Pasukannya dari Eropa Tengah dan Timur
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved