Besok, Nasib Suarez Diputuskan

Rabu, 13 Agustus 2014 - 18:45 WIB
Besok, Nasib Suarez...
Besok, Nasib Suarez Diputuskan
A A A
LAUSANNE - Nasib striker Uruguay Luis Suarez akan diputuskan Kamis (14/8). Pengadilan Arbitrasi Olahraga (CAS) dalam pernyataan resmi hari ini menyatakan hasil banding Suarez atas hukuman FIFA diumumkan sekitar pukul 15.00 waktu Swiss.

Striker Barcelona itu dilarang tampil sembilan laga kompetitif internasional dan beraktivitas di sepak bola selama empat bulan setelah menggigit bahu bek Italia Giorgio Chiellini saat Uruguay menang 1-0 dalam laga penyisihan grup Piala Dunia 2014 di Brasil, 24 Juni lalu.

Setelah kalah banding di tingkat FIFA, mantan penyerang Liverpool itu membawa kasusnya ke CAS. Suarez pun sudah diminta keterangannya di markas CAS, Lausanne, Swiss, pada 8 Agustus lalu.

"Pengadilan Arbitrasi Olahraga akan mengumumkan keputusannya dalam hal Luis Suarez, FC Barcelona, dan Asosiasi Sepak Bola Uruguay pada Kamis, 14 Agustus 2014, sekitar pukul 15.00," demikian pernyataan CAS.

CAS mempercepat mengumumkan hasil siding atas permintaan para pemohon dan dengan persetujuan FIFA. Sementara pihak Barcelona mengharapkan CAS mengurangi hukuman dan Suarez segera dapat berlatih normal dengan klub barunya itu.
(sha)
Berita Terkait
Fans Timnas Tim Tango...
Fans Timnas Tim Tango Menangis Bangga Usai Argentina Juara Piala Dunia 2022
Promosi Piala Dunia...
Promosi Piala Dunia U-17 di Jakarta
Latihan Timnas U-17...
Latihan Timnas U-17 Jelang Piala Dunia U-17
Latihan Timnas Polandia...
Latihan Timnas Polandia U-17 di Bali
Kisah Volunteer Indonesia...
Kisah Volunteer Indonesia di Piala Dunia 2022, Rela Tak Dibayar dan Beli Tiket Pesawat Sendiri
Profil Abel Lafleur,...
Profil Abel Lafleur, Seniman Prancis Pembuat Trofi Piala Dunia Pertama
Berita Terkini
Menang KO, Happy Ending...
Menang KO, Happy Ending Eks 3 Kali Juara Dunia Sergey Kovalev setelah 16 Tahun Berkarier
54 menit yang lalu
3 Calon Lawan Gervonta...
3 Calon Lawan Gervonta Davis: Dendam Lama hingga Duel Juara Tak Terkalahkan
1 jam yang lalu
Hari Kedua JSSL Singapore...
Hari Kedua JSSL Singapore 7s: Tim U-12 Sapu Bersih Kemenangan dan U-14 Teror Pemuncak Klasemen!
8 jam yang lalu
6 Petarung UFC Terkena...
6 Petarung UFC Terkena Skorsing Medis: Michael Chandler 60 Hari, Alexander Volkanovski 45 Hari!
13 jam yang lalu
Misteri Keyakinan Alex...
Misteri Keyakinan Alex Pereira: Perjalanan Spiritual di Balik Oktagon, Benarkah Mualaf?
14 jam yang lalu
Biodata dan Agama Oleksandr...
Biodata dan Agama Oleksandr Gvozdyk, Petinju Ukraina Penantang Anthony Hollaway yang Menggemparkan
15 jam yang lalu
Infografis
Forum Rektor PTMA Serukan...
Forum Rektor PTMA Serukan Gelar Aksi Bela Palestina Besok
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved