Presiden SFC Murka Dibekuk Persiba Bantul

Senin, 18 Agustus 2014 - 11:10 WIB
Presiden SFC Murka Dibekuk...
Presiden SFC Murka Dibekuk Persiba Bantul
A A A
PALEMBANG - Reputasi Sriwijaya FC sebagai tim besar di Indonesia mulai memudar. Pamor Laskar Wong Kito pudar menyusul hasil buruk yang terus dituai dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) musim ini.

Hingga pertandingan ke-16, tim peraih double winner edisi 2007 itu baru mengemas 23 poin dari enam kemenangan, lima kali imbang, dan enam kekalahan. Terakhir, Laskar Wong Kito secara mengejutkan takluk di hadapan Persijap Jepara, penghuni dasar klasemen sementara wilayah Barat dengan skor 1-0, Jumat (15/8) lalu.

Pencapaian ini masih jauh jika dibandingkan dengan tim asal Sumatera lainnya, Semen Padang. Tim Kabau Sirah sukses bertengger di posisi runner-up dengan perolehan 11 kemenangan, tiga kali imbang, dan empat kali kalah.

Hasil buruk ini sontak membuat Presiden Sriwijaya FC, Dodi Reza Alex murka. Dia meminta jajaran pelatih dan pemain dapat segera melakukan introspeksi diri. ''Kita akan melakukan identifikasi terlebih dahulu, apa yang menjadi penyebabnya sampai tim kita takluk atas tim papan bawah di laga terakhir. Selain itu, kita harus bisa bangkit dan membenahi segara kekurangan agar bisa bermain lebih baik di laga sisa,”tegasnya.

Anggota DPR RI asal Sumsel ini juga sangat menyayangkan, Lancine Kone dkk tidak bisa memanfaatkan momentum pertandingan melawan tim berjuluk Laskar Kalinyamat, untuk mengejar defisit poin dari pesaing lainnya.

''Saya berharap pemain tidak terlarut dalam kekecewaan dan bisa segera mengembalikan kepercayaan dirinya, karena masih ada empat pertandingan lagi untuk dimainkan,”harapnya.

Akibat kegagalan ini, pendukung SFC semakin pesimistis tim kebanggaannya itu bisa mengejar defisit poin tujuh poin dari Persija Jakarta yang berada diurutan tiga dan Persib Bandung diperingkat empat dengan selisih enam angka.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1186 seconds (0.1#10.140)