Stricker Ikuti Jejak Tiger Woods
A
A
A
MILWAUKEE - Pegolf veteran Amerika Serikat, Steve Stricker memutuskan untuk menepi di sisa kompetisi 2014, dengan demikian dia juga tidak akan ikut membela negaranya di ajang Piala Ryder, yang akan digelar pada bulan depan.
Padahal, baru-baru ini, juara 12 kali PGA Tour itu ditunjuk sebagai salah satu wakil kapten di Piala Ryder oleh kapten tim AS, Tom Watson.
Stricker pun menjadi pemain ketiga yang batal mengisi skuad AS di Piala Ryder. Sebelumnya, dua pegolf AS lainnya, Tiger Woods dan Dustin Johnson sudah terlebih dahulu menyatakan mundur dari Tim Ryder AS, karena alasan pemulihan cedera.
Hampir serupa dengan Woods dan Johnson, Stricker memutuskan untuk beristirahat, karena pemulihan masalah pinggul dan cedera punggung. Pegolf 47 tahun itu berharap bisa dalam keadaan bugar dalam menyambut kompetisi musim depan.
"Akan menepi sampai Desember. Istirahat dan rehabilitasi dan kemudian mencoba untuk bermain dan lihat bagaimana kelanjutannya," ucap Stricker kepada Milwaukee Journal-Sentinel.
Sementara itu, Matt Kuchar dan Jason Dufner juga diragukan bisa gabung tim AS, karena masing-masing dari mereka berjuang dengan masalah punggung dan leher.
Padahal, baru-baru ini, juara 12 kali PGA Tour itu ditunjuk sebagai salah satu wakil kapten di Piala Ryder oleh kapten tim AS, Tom Watson.
Stricker pun menjadi pemain ketiga yang batal mengisi skuad AS di Piala Ryder. Sebelumnya, dua pegolf AS lainnya, Tiger Woods dan Dustin Johnson sudah terlebih dahulu menyatakan mundur dari Tim Ryder AS, karena alasan pemulihan cedera.
Hampir serupa dengan Woods dan Johnson, Stricker memutuskan untuk beristirahat, karena pemulihan masalah pinggul dan cedera punggung. Pegolf 47 tahun itu berharap bisa dalam keadaan bugar dalam menyambut kompetisi musim depan.
"Akan menepi sampai Desember. Istirahat dan rehabilitasi dan kemudian mencoba untuk bermain dan lihat bagaimana kelanjutannya," ucap Stricker kepada Milwaukee Journal-Sentinel.
Sementara itu, Matt Kuchar dan Jason Dufner juga diragukan bisa gabung tim AS, karena masing-masing dari mereka berjuang dengan masalah punggung dan leher.
(nug)