Rojo Lega Lewati Negosiasi Rumit

Sabtu, 23 Agustus 2014 - 02:18 WIB
Rojo Lega Lewati Negosiasi Rumit
Rojo Lega Lewati Negosiasi Rumit
A A A
MANCHESTER - Bek asal Argentina, Marcos Rojo mengaku lega akhirnya bisa berkostum Manchester United, setelah melewati proses negosiasi yang terbilang rumit dari Sporting Lisbon. Tampil mengesankan di Piala Dunia 2014, menjadi alasan pelatih United, Louis van Gaal mendaratkan pemain 24 tahun itu di Old Trafford -kandang United-.

"Saya senang berada di sini, United merupakan klub terbesar di dunia. Sebuah kehormatan besar dapat bergabung dengan mereka, dan saya siap memberikan yang terbaik. Proses yang sangat panhang dan rumit, tapi akhirnya saya di sini sekarang. Senang sekali rasanya," ucap Rojo seperti dilansir Sky Sports, Sabtu (23/8).

Rojo sendiri bagian dari perubahan yang diusung Van Gaal setelah kalah pada laga pembuka Liga Premier lawan Swansea City, akhir pekan kemarin. Tampil mengesankan saat tur pra musim, ternyata tidak berdampak ketika kompetisi di mulai. Maka guna menambah kekuatan skuatnya, United merogok kocek 16 juta pounds untuk mendaratkan Rojo ke Old Trafford.

"Saya sudah siap. Bagi saya Liga Premier merupakan kompetisi terbaik di dunia dan saya selalu menontonnya. Salah satu aspek penting adalah ada banyak pemain muda yang datang ke sini dengan tujuan untuk meningkatkan permainan mereka. Saya berharap saya bisa berada di antara mereka," tandasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5170 seconds (0.1#10.140)