Drama Goodison Park Inspirasi The Gunners Jamu Besiktas

Selasa, 26 Agustus 2014 - 16:53 WIB
Drama Goodison Park...
Drama Goodison Park Inspirasi The Gunners Jamu Besiktas
A A A
LONDON - Jack Wilshere yakin Arsenal bisa mengatasi Besiktas pada laga kedua play-off Liga Champions. Aksi dramatis The Gunners saat bermain imbang 2-2 dengan Everton di Liga Primer, akan menjadi batu loncatan untuk meraih kemenangan di Emirates, Rabu (27/8)

Bermain di Goodison Park, Sabtu (23/8), The Gunners sempat tertinggal 0-2 lewat gol Seamus Coleman menit ke-19 dan Steven Naismith (45). Namun, Arsenal bangkit di tujuh menit sisa. Gol Aaron Ramsey menit ke-83 dan sundulan Olivier Giroud (90) memaksakan hasil 2-2 dan menempatkan Asenal sementara di peringkat 5 kalsemen sementara dengan 4 poin.

Menurut Wilshere, hasil itu menjadi pendorong semangat yang ideal bagi The Gunners jelang laga kontra Besiktas. "Itu momen fantastis dan kini kami menghadapi laga besar. Itu akan memberi kami kepercayaan diri yang besar," kata Wilshere dilansir fifa.com. "Kami punya karakter hebat, juga kebersamaan. Kami memiliki pemain yang bagus untuk laga penting."

Arsenal butuh kemenangan karena ditahan tanpa gol pada pertemuan pertama di Istanbul pekan lalu. Itu pertama kali dalam 13 pertandingan Arsenal gagal menang di pertandingan play-off Liga Champions.

Pemain timnas Inggris itu yakin fightback Arsenal menginspirasi timnya mendapatkan kemenangan yang mereka butuhkan untuk mencapai fase grup kompetisi klub elit Eropa dalam 17 musim berturut-turut.

"Kami tidak pernah menyerah. Selama bertahun-tahun Arsenal menunjukkan karakter tak pernah menyerah dan bertarung hingga akhir. Ada beberapa pertandingan yang harus kami perjuangkan sampai akhir. Kami akan terus berjalan," pungkas gelandang berusia 22 tahun itu.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0676 seconds (0.1#10.140)