Soal Senggolan, Lorenzo Pilih Bungkam

Senin, 01 September 2014 - 13:50 WIB
Soal Senggolan, Lorenzo...
Soal Senggolan, Lorenzo Pilih Bungkam
A A A
SILVERSTONE - Jorge Lorenzo lebih memilih membicarakan keberhasilannya berdiri di podium kedua pada balapan di Silverstone, Inggris, Minggu (31/8) malam WIB, ketimbang menanggapi insiden senggolan dengan Marc Marquez di lap terakhir.

Pada balapan seri ke-12, Lorenzo sebenarnya mendapatkan posisi yang ideal. Berada di barisan ketiga, dia langsung merangsek ke posisi terdepan. Keberadaan pemilik nomor 99 terbilang cukup lama.

Namun, balapan yang tinggal menyisakan delapan lap lagi Lorenzo mulai dibayangi Marquez. Saling berebut posisi terdepan pun terjadi dan petaka datang di tiga lap terakhir.

Juara dunia dua kali yang saat itu tampil mendominasi, harus puas kecolongan mempertahankan posisinya ketika Baby Alien - julukan - Marquez menyalipnya dan memenangkan balapan.

Meski begitu, joki Movistar Yamaha ini tetap bangga dengan keberhasilannya berdiri di podium kedua. Karena, tambah dia, dirinya mampu bersaing dengan kompetitornya sepanjang balapan berlangsung.

"Saya tidak mempermasalahkan senggolan tersebut, itu hanya penampilan agresif dari Marquez. Saya menyadari bahwa dia lebih agresif dari pembalap lain dan memiliki motor yang memungkinkan dia untuk berkendara seperti itu," kata Lorenzo dikutip Crash, Senin (1/9).

"Marc juga pandai dalam pengereman dan itu berbanding terbalik dengan Yamaha. Meskipun kami telah memperbaiki masalah pengereman dibandingkan tahun lalu, namun kita ada sedikit masalah. Jadi sangat sulit untuk mempertahankan posisi."
(dka)
Berita Terkait
Motogp Mandalika 2022,...
Motogp Mandalika 2022, Penonton Hari Kedua Membeludak
Ducati Sudah Tepat Merekrutnya...
Ducati Sudah Tepat Merekrutnya di MotoGP 2021
Momen Penonton MotoGP...
Momen Penonton MotoGP Thailand 2024 Dibawa Naik Tuktuk untuk Menuju Tribun
Tak Mau Ketinggalan...
Tak Mau Ketinggalan Aksi Pembalap, Penonton Datangi Sirkuit Mandalika Sejak Pagi
Puncak Arus Balik Penonton...
Puncak Arus Balik Penonton MotoGP Diprediksi Malam Ini, Kemenhub Siapkan Tiket 'Go Show'
Suguhkan 63 Balapan...
Suguhkan 63 Balapan Live, Saksikan Seluruh Rangkaian Seri MotoGP di SPOTV melalui Vision+!
Berita Terkini
Ranking BWF Usai Badminton...
Ranking BWF Usai Badminton Asia Championships 2025: Empat Ganda Putra Indonesia Kuasai 10 Besar
7 jam yang lalu
Atlet Berkuda Indonesia...
Atlet Berkuda Indonesia Juara Toscana Tour 2025, PP Pordasi Susun Langkah Strategis di IKN
7 jam yang lalu
Link Streaming Real...
Link Streaming Real Madrid vs Arsenal Leg 2 Liga Champions 2025 di VISION+
8 jam yang lalu
Mengapa Conor McGregor...
Mengapa Conor McGregor Ngamuk Pecahkan Kaca Bus Khabib Nurmagomedov?
9 jam yang lalu
Profil Vitinho: Winger...
Profil Vitinho: Winger Asal Brasil yang Laporkan PSIS Semarang ke FIFA karena Gaji Tak Dibayar
10 jam yang lalu
Pelatih Korea Utara...
Pelatih Korea Utara Akui Timnya Sempat Gugup Hadapi Timnas Indonesia U-17
11 jam yang lalu
Infografis
Raja YordaniaTolak Gagasan...
Raja YordaniaTolak Gagasan Trump soal Pencaplokan Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved