Vidal Tegaskan dalam Kondisi Sempurna
A
A
A
TURIN - Kondisi Arturo Vidal sempat diragukan menyusul cedera lutut yang dialaminya usai Piala Dunia 2014 yang kabarnya kambuh lagi. Bahkan gelandang serang Juventus itu disebut harus naik meja operasi untuk memulihkan cedera yang menerpanya.
Akan tetapi, kabar tersebut langsung ditepis oleh sang pemain, bahkan Vidal meyakinkan kalau kondisinya telah pulih dengan bermain penuh selama 90 menit dalam laga ujicoba Timnas Chile melawan Meksiko pada akhir pekan lalu.
Tampilnya Vidal pada laga tersebut seolah membungkam spekulasi mengenai kondisi fisik pemain berusia 27 tahun itu. Vidal pun menjelaskan kondisi lututnya yang sempat cedera sudah pulih dan dia berujar siap kembali bermain bersama Juventus musim ini.
"Tidak ada yang perlu dikhawatirkan, lutut saya telah kembali pulih. Sekarang, saya siap kembali ke Turin dan di pertandingan ini saya membuktikan saya bisa bermain di setiap pertandingan Juventus musim ini," ujar Vidal dilansir Goal, Selasa (9/9).
Usai memperkuat timnas Chile, Vidal sendiri mengaku tengah bersiap guna melakoni laga-laga krusial bersama Juventus. Tim berjuluk I Bianconeri dijadwalkan akan memainkan partai berat menghadapi Udinese, bermain di Liga Champions, dan big match melawan AC Milan.
Akan tetapi, kabar tersebut langsung ditepis oleh sang pemain, bahkan Vidal meyakinkan kalau kondisinya telah pulih dengan bermain penuh selama 90 menit dalam laga ujicoba Timnas Chile melawan Meksiko pada akhir pekan lalu.
Tampilnya Vidal pada laga tersebut seolah membungkam spekulasi mengenai kondisi fisik pemain berusia 27 tahun itu. Vidal pun menjelaskan kondisi lututnya yang sempat cedera sudah pulih dan dia berujar siap kembali bermain bersama Juventus musim ini.
"Tidak ada yang perlu dikhawatirkan, lutut saya telah kembali pulih. Sekarang, saya siap kembali ke Turin dan di pertandingan ini saya membuktikan saya bisa bermain di setiap pertandingan Juventus musim ini," ujar Vidal dilansir Goal, Selasa (9/9).
Usai memperkuat timnas Chile, Vidal sendiri mengaku tengah bersiap guna melakoni laga-laga krusial bersama Juventus. Tim berjuluk I Bianconeri dijadwalkan akan memainkan partai berat menghadapi Udinese, bermain di Liga Champions, dan big match melawan AC Milan.
(akr)