Manquillo Wujudkan Mimpi Main Bareng Gerrard
A
A
A
LIVERPOOL - Bek anyar Liverpool, Javier Manquillo menggambarkan bermain bersama Steven Gerrard merupakan mimpi yang menjadi kenyataaan, karena itu ia sangat menikmati pindah ke Liverpool. Manquillo tiba di Anfield -kandang Liverpool- dengan status pemain pinjaman dari Atletico Madrid bulan lalu dan sudah memulai dua dari tiga laga awal Liga Premier Inggris.
Manquillo mengaku sudah merasa klub Merseyside itu sudah seperti rumah sendiri dan ia mengaku sangat senang dapat bermain bersama kapten Steven Gerrard. "Pertama kali saya menonton Gerrard bermain, saya masih seorang anak kecil," ucap Manquillo disitus resmi Liverpool, Rabu (10/9).
Manquillo sendiri datang ke Liverpool dengan durasi kontrak dua tahun sebagai pemain pinjaman. Manquillo adalah rekrutan ketujuh oleh Brendan Rodgers musim panas ini, setelah Rickie Lambert, Adam Lallana, Emre Can, Lazar Markovic, Dejan Lovren dan Divock Origi yang lebih dulu bergabung The Reds -julukan Liverpool-.
"Sekarang saya bermain didalam tim yang sama dengan dia (Gerrard), dia seorang pemain besar dan mimpi ini sudah berubah menjadi kenyataan. Saya senang tinggal di sini. Ada beberapa hal yang mengingatkan saya dengan rumah, terutama cuacanya. Saya mulai terbiasa di sini setiap harinya," tutupnya.
Manquillo mengaku sudah merasa klub Merseyside itu sudah seperti rumah sendiri dan ia mengaku sangat senang dapat bermain bersama kapten Steven Gerrard. "Pertama kali saya menonton Gerrard bermain, saya masih seorang anak kecil," ucap Manquillo disitus resmi Liverpool, Rabu (10/9).
Manquillo sendiri datang ke Liverpool dengan durasi kontrak dua tahun sebagai pemain pinjaman. Manquillo adalah rekrutan ketujuh oleh Brendan Rodgers musim panas ini, setelah Rickie Lambert, Adam Lallana, Emre Can, Lazar Markovic, Dejan Lovren dan Divock Origi yang lebih dulu bergabung The Reds -julukan Liverpool-.
"Sekarang saya bermain didalam tim yang sama dengan dia (Gerrard), dia seorang pemain besar dan mimpi ini sudah berubah menjadi kenyataan. Saya senang tinggal di sini. Ada beberapa hal yang mengingatkan saya dengan rumah, terutama cuacanya. Saya mulai terbiasa di sini setiap harinya," tutupnya.
(akr)