Momen Kebangkitan Real Madrid

Selasa, 16 September 2014 - 08:48 WIB
Momen Kebangkitan Real...
Momen Kebangkitan Real Madrid
A A A
MADRID - Real Madrid harus menjadikan pertandingan melawan FC Basel pada laga perdana Liga Champions Grup B di Estadio Santiago Bernabeu, Rabu (17/9) dini hari, sebagai momen kebangkitan Los Blancos setelah terpuruk di awal La Liga musim ini.

Si Putih sedang dilanda krisis pasca kalah dua kali beruntun melawan Real Sociedad dan Atletico Madrid. Selain itu, kekalahan di Piala Super Spanyol juga melengkapi keterpurukan Cristiano Ronaldo dkk.

Madrid akan menjajal kekuatan Basel di kandang sendiri dalam kondisi tekanan. Los Galaticos harus segera bangkit dan tiga poin adalah harga mati. Jika mereka kembali kalah, maka mereka akan terus tenggelam dalam keterpurukan.

"Pertandingan ini datang pada saat yang tepat untuk bereaksi dan menunjukkan apa yang baik buat tim. Sangat penting untuk memulai kompetisi ini dengan baik. Saya pikir kami akan kembali bermain kompetitif dan mencoba untuk meraih kemenangan lagi," kata pelatih Madrid, Carlo Ancelotti di situs UEFA.

Meski menyadari timnya berada di bawah performa terbaiknya, namun sang pelatih dengan tegas menyatakan kalau dia tak menyimpan keraguan pada setiap pemainnya. Bagi pelatih asal Italia itu, Madrid tetap merupakan tim terbaik.

"Kualitas tim ini adalah yang terbaik di Eropa. Tidak ada pemain yang tak ingin berada di sini, semua orang senang bisa bermain untuk Madrid. Sebagai pelatih, tugas saya adalah untuk memperbaiki hal-hal yang salah dengan tim, seperti yang terjadi tahun lalu, kami bisa meraih hasil posistif bahkan memenangkan gelar Liga Champions karena kami bekerja keras menampilkan yang terbaik,”tegasnya.

Bangkit, raja Eropa!

Perkiraan susunan pemain:

Real Madrid: Casillas; Arbeloa, Pepe, Sergio Ramos, Marcelo; Modrić, Kroos, James Rodríguez; Ronaldo, Bale, Benzema

Basel: Vaclík; Schär, Xhaka, Samuel; D Degen, Frei, Díaz, Safari; Gonzalez, Gashi; Streller.
(dka)
Berita Terkait
Catat! Jadwal Lengkap...
Catat! Jadwal Lengkap Pertandingan Matchaday 1 Liga Champions 2021/2022
Tandang ke Anfield,...
Tandang ke Anfield, AC Milan Tanpa Ibrahimovic di Liga Champions
Kontra Inter Milan,...
Kontra Inter Milan, Karim Benzema Siap Tebar Ancaman!
Babak Belur! Liverpool...
Babak Belur! Liverpool Tak Berkutik Kena Bantai Napoli 4-1
Catatan Menyedihkan...
Catatan Menyedihkan Liverpool di Final Liga Champions 2022
Dramatis! Gol Menit...
Dramatis! Gol Menit Akhir Joel Matip Menangkan Liverpool Atas Ajax
Berita Terkini
Hari Kedua JSSL Singapore...
Hari Kedua JSSL Singapore 7s: Tim U-12 Sapu Bersih Kemenangan dan U-14 Teror Pemuncak Klasemen!
5 jam yang lalu
6 Petarung UFC Terkena...
6 Petarung UFC Terkena Skorsing Medis: Michael Chandler 60 Hari, Alexander Volkanovski 45 Hari!
10 jam yang lalu
Misteri Keyakinan Alex...
Misteri Keyakinan Alex Pereira: Perjalanan Spiritual di Balik Oktagon, Benarkah Mualaf?
10 jam yang lalu
Biodata dan Agama Oleksandr...
Biodata dan Agama Oleksandr Gvozdyk, Petinju Ukraina Penantang Anthony Hollaway yang Menggemparkan
11 jam yang lalu
Ambisi Nova Arianto...
Ambisi Nova Arianto di Piala Dunia U-17 2025: Bawa Timnas Indonesia U-17 Lolos Fase Gugur!
11 jam yang lalu
Daftar Liga Terbaik...
Daftar Liga Terbaik di Asia dan ASEAN 2025: Arab Saudi Teratas, Indonesia Ditelikung Kamboja!
12 jam yang lalu
Infografis
Lebih Sehat dari Makanan...
Lebih Sehat dari Makanan Lain, Berikut Clean Eating dan Real Food
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved