Dua Bulan Gabung, Brahimi Langsung Ukir Sejarah
A
A
A
LISABON - Gelandang FC Porto Yacine Brahimi mengklaim sebagai 'the right man in the right place'. Dua bulan gabung, Brahimi mencetak hat-trick sekaligus membawa Porto pesta enam gol tanpa balas saat menjamu BATE Borisov di Estadio do Dragao pada laga pembuka Grup H Liga Champions, Rabu (17/9).
Brahimi mencetak tiga gol pada menit kelima,32, dan 57, melengkapi Jackson Martinez (37), Adrian (61), serta Vincent Aboubakar (76). Itu hat-trick pertama baginya dan Porto sepajang keikutsertaannya di Liga Champions.
"Senang bisa mencetak tiga gol, hat-trick pertama dalam karier saya. Ini menjadi suntikan semangat untuk kerja lebih keras. Terima kasih buat teman-teman yang juga bermain bagus, sehingga hidup menjadi lebih mudah," kata Brahimi kepada laman resmi UEFA.
"Saya pendatang baru di Porto, baru dua bulan bergabung. Saya masih banyak belajar dan masih banyak tugas yang harus dikerjakan. Tapi, kami memulai Liga Champions musim ini dengan baik," kata Brahimi yang resmi gabung Porto pada 22 Juli lalu.
Porto memuncaki klasemen sementara dengan tiga poin. Sedangkan Athletic Bilbao dan Shakhtar Donetsk di bawahnya. Mereka berbagi angka setelah bermain imbang 0-0 di Bilbao.
"Saya pikir, Porto klub yang tepat buat saya. Klub hebat dengan fans yang memberi saya standing ovation ketika saya diganti. Fans Porto sangat luar biasa, dan kami berharap mereka terus menyokong kami sepanjang musim," ungkap penyerang Aljazair kelahiran Paris, 8 Februari 1990 itu.
Brahimi mencetak tiga gol pada menit kelima,32, dan 57, melengkapi Jackson Martinez (37), Adrian (61), serta Vincent Aboubakar (76). Itu hat-trick pertama baginya dan Porto sepajang keikutsertaannya di Liga Champions.
"Senang bisa mencetak tiga gol, hat-trick pertama dalam karier saya. Ini menjadi suntikan semangat untuk kerja lebih keras. Terima kasih buat teman-teman yang juga bermain bagus, sehingga hidup menjadi lebih mudah," kata Brahimi kepada laman resmi UEFA.
"Saya pendatang baru di Porto, baru dua bulan bergabung. Saya masih banyak belajar dan masih banyak tugas yang harus dikerjakan. Tapi, kami memulai Liga Champions musim ini dengan baik," kata Brahimi yang resmi gabung Porto pada 22 Juli lalu.
Porto memuncaki klasemen sementara dengan tiga poin. Sedangkan Athletic Bilbao dan Shakhtar Donetsk di bawahnya. Mereka berbagi angka setelah bermain imbang 0-0 di Bilbao.
"Saya pikir, Porto klub yang tepat buat saya. Klub hebat dengan fans yang memberi saya standing ovation ketika saya diganti. Fans Porto sangat luar biasa, dan kami berharap mereka terus menyokong kami sepanjang musim," ungkap penyerang Aljazair kelahiran Paris, 8 Februari 1990 itu.
(sha)