Qatar Tidak akan Menjadi Tuan Rumah Piala Dunia 2022

Senin, 22 September 2014 - 19:27 WIB
Qatar Tidak akan Menjadi...
Qatar Tidak akan Menjadi Tuan Rumah Piala Dunia 2022
A A A
BERLIN - Piala Dunia 2022 tidak akan digelar di Qatar karena suhu terik di negara Timur Tengah. Anggota Komite Eksekutif FIFA Theo Zwanziger menyatakan petugas medis tidak bisa menjamin Piala Dunia dapat berlangsung dalam kondisi seperti itu.

"Saya pribadi berpikir bahwa pada akhirnya Piala Dunia 2022 tidak akan berlangsung di Qatar," katanya kepada Bild, Senin (22/9).

Menurut Zwanziger, meski Qatar menegaskan Piala Dunia 2022 layak digelar dengan bantuan teknologi pendingin yang akan dipasang di stadion, area latihan, dan Fan Zone, namun hal itu dinilai masih belum memadai karena cuaca panas mengancam kesehatan pemain dan suporter yang datang.

Mantan Presiden Federasi Sepak Bola Jerman (DFB) yang kini menjadi anggota Komite Eksekutif FIFA itu menegaskan fans dari seluruh dunia akan datang dan bepergian dalam kondisi panas menyengat. Suhu di kawasan tersebut akan mencapai 40 drajat Celsius pada musim panas.

Ada usulan dari FIFA untuk menggeser turnamen itu ke musim dingin. Namun, pembicaraan tentang potensi perubahan dari jadwal biasa Juni-Juli, akan menggganggu jadwal liga-liga Eropa dan dunia.

"Teknologi pendingin mungkin dapat diandalkan untuk mendinginkan stadion tapi Piala Dunia tidak hanya berlangsung di sana," kata Zwanziger.

Penunjukan Qatar sebagai tuan rumah Piala Dunia 2022 pada 2010 lalu sempat menuai kontroversi tak hanya soal suhu, juga dugaan penyuapan saat penentuan Qatar sebagai tuan rumah.

Koran Inggris Sunday Times menduga mantan bos Federasi Sepak Bola Qatar Mohamed Bin Hammam telah menggelontorkan lebih dari USD5 juta untuk mendapatkan dukungan jelang pemungutan suara. Namun, FIFA dan Panitia penyelenggara di Qatar membantah hal tersebut.
(sha)
Berita Terkait
Fans Timnas Tim Tango...
Fans Timnas Tim Tango Menangis Bangga Usai Argentina Juara Piala Dunia 2022
Promosi Piala Dunia...
Promosi Piala Dunia U-17 di Jakarta
Latihan Timnas U-17...
Latihan Timnas U-17 Jelang Piala Dunia U-17
Latihan Timnas Polandia...
Latihan Timnas Polandia U-17 di Bali
Kisah Volunteer Indonesia...
Kisah Volunteer Indonesia di Piala Dunia 2022, Rela Tak Dibayar dan Beli Tiket Pesawat Sendiri
Profil Abel Lafleur,...
Profil Abel Lafleur, Seniman Prancis Pembuat Trofi Piala Dunia Pertama
Berita Terkini
Chris Eubank Jr Tabrak...
Chris Eubank Jr Tabrak Klausul Rehidrasi, Kena Denda Rp16,9 Miliar? Carl Frampton: Itu Menyakitinya!
36 menit yang lalu
Eks Timnas Indonesia...
Eks Timnas Indonesia Apresiasi PB POBSI Usai Datangkan Fedor Gorst: Semoga Lahir Atlet Kelas Dunia
1 jam yang lalu
Berapa Ukuran Standar...
Berapa Ukuran Standar Lapangan Minifootball?
2 jam yang lalu
Oleksandr Usyk vs Daniel...
Oleksandr Usyk vs Daniel Dubois Jilid 2 Pertarungan Juara Tak Terbantahkan
5 jam yang lalu
El Clasico Jilid 3,...
El Clasico Jilid 3, Barcelona Favorit Juara Copa del Rey 2025
6 jam yang lalu
Della Maddalena Haus...
Della Maddalena Haus Gelar: Tantang Belal Muhammad di UFC 315 dan Bidik Islam Makhachev!
11 jam yang lalu
Infografis
4 Negara di Dunia yang...
4 Negara di Dunia yang Tidak Memiliki Pesawat Tempur
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved