Van Gaal Dibuat Repot Cedera Pemain

Sabtu, 04 Oktober 2014 - 08:03 WIB
Van Gaal Dibuat Repot...
Van Gaal Dibuat Repot Cedera Pemain
A A A
MANCHESTER - Pelatih Manchester United, Louis van Gaal masih harus menghadapi krisis cedera yang cukup panjang, setelah Ander Herrera masih harus absen. Herrera dipastikan harus absen ketika United kedatangan tamu Everton dalam lanjutan Liga Premier Inggris, Minggu (5/10) besok malam WIB.

Herrera harus absen lantaran mengalami cedera tulang rusuk, sedangkan Phil Jones masih berkutat dengan cedera hamstring dan Marouane Fellaini belum siap diturunkan karena masalah pergelangan kaki. Sementara Paddy McNair akan terus dipertahankan, setelah membuat debutnya di Old Trafford akhir pekan lalu.

"Sangat sulit untuk menjelaskannya. Anda dapat menyesuaikan tim, tapi tidak ada pemain yang dalam kondisi fit. Sebagai contoh, Herrera sebenarnya cocok untuk bermain. Tapi ia tidak bisa diturunkan karena cedera tulang, sedangkan Fellaini yang sudah berlatih selama satu pekan tetap belum sesuai bermain selama 90 menit," ucap Van Gaal dilansir Soccerway, Sabtu (4/10).

"Kami punya delapan pemain yang cedera dan satu menjalani hukuman akumulasi, sehingga ada pemain yang tidak bisa diturunkan. Kami juga masih punya tiga bek yang sedang mengalami cedera, sehingga McNair akan bermain. Ia satu-satunya pemain yang bisa bermain dari posisi bek kanan ke tengah," tandasnya.
(akr)
Berita Terkait
Dendam Terbalaskan,...
Dendam Terbalaskan, West Ham Tekuk MU 1-0 di Piala Liga
Harga Tiket MU Meroket,...
Harga Tiket MU Meroket, Ulah Siapa?
Momen Apik Laga Perdana...
Momen Apik Laga Perdana Carrick Bawa Manchester United Lolos ke Babak 16 Besar UCL
Manchester United Vs...
Manchester United Vs West Ham : Misi Setan Merah Tembus Empat Besar Klasemen
Pemain Manchester United...
Pemain Manchester United Gelar Makan Malam Bersama di Restoran, Jaga Kekompakan Jelang Hadapi Liverpool di Piala FA
Ronaldo Latihan Perdana...
Ronaldo Latihan Perdana Bersama Manchester United
Berita Terkini
Venezia Lolos dari Jeratan...
Venezia Lolos dari Jeratan Degradasi Liga Italia? Jay Idzes: Kami Harus Percaya!
32 menit yang lalu
Rapat Anggota Tahunan...
Rapat Anggota Tahunan NOC Indonesia 2025, Raja Sapta Oktohari: Momen Perkuat Komitmen
50 menit yang lalu
Mitos Atau Fakta, Final...
Mitos Atau Fakta, Final Liga Champions di Kota Muenchen Lahirkan Juara Baru?
1 jam yang lalu
Siapa Petinju Terbaik...
Siapa Petinju Terbaik di Tahun 1920-an?
2 jam yang lalu
Nova Arianto Bangga...
Nova Arianto Bangga Berproses dengan Timnas Indonesia U-17
3 jam yang lalu
Prestasi Timnas Indonesia...
Prestasi Timnas Indonesia di Piala Asia di Semua Level Usia: Garuda Menyala
4 jam yang lalu
Infografis
Prediksi Susunan Pemain...
Prediksi Susunan Pemain Bahrain vs Timnas Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved