Persebaya Naikkan Bonus Kemenangan Tandang

Kamis, 09 Oktober 2014 - 15:39 WIB
Persebaya Naikkan Bonus...
Persebaya Naikkan Bonus Kemenangan Tandang
A A A
BANDUNG - Manajemen Persebaya menaikkan bonus kemenangan tandang saat menantang Pelita Bandung Raya (PBR), Jumat (10/10) sore. Langkah menaikkan bonus kemenangan tandang itu untuk memompa semangat tempur pemain demi menjaga peluang menembus babak semifinal Indonesia Super Legaue (ISL) musim ini.

Pasukan berjuluk Bledhuk Ijo itu membutuhkan poin penuh agar dapat bersaing di Grup L. Greg Nwokolo dan kawan-kawan baru mendulang satu poin setelah ditahan imbang Mitra Kukar 1-1 di kandang sendiri, Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Senin (6/10) lalu.

Kondisi PBR juga sama membutuhkan poin karena di laga pertama menelan kekalahan dari tuan rumah Persib Bandung 0-1. "Kami memang harus bisa dapat poin untuk bisa menjaga peluang mendapatkan satu tiket di semifinal,''tandas Asisten Manajer Persebaya, Amran Said.

Nah, demi mendapatkan poin, manajemen Persebaya berupaya memberikan motivasi tambahan dengan menaikkan bonus kemenangan tandang menjadi sekitar Rp120 juta."Untuk bonus kemenangan tandang ada kenaikan sekitar dua puluh persen dari biasanya,''tandasnya.

Sebenarnya, lanjut Amran, di laga pertama melawan Mitra Kukar, manajemen sudah menyiapkan bonus sekitar Rp80 juta. Jumlah ini naik dibandingkan bonus kemenangan kandang yang berkisar Rp60 juta, "Sejak pertandingan pertama bonus sudah kita naikkan,''ucapnya.
(aww)
Berita Terkait
3 Alasan Saudi Pro League...
3 Alasan Saudi Pro League Lebih Baik daripada J League dan K League
Bank QNB Indonesia Luncurkan...
Bank QNB Indonesia Luncurkan Reksa Dana Berbasis USD
AFC Merilis Ranking...
AFC Merilis Ranking Liga di Asia, Liga 1 Indonesia Peringkat Berapa?
Bank QNB Indonesia Dapat...
Bank QNB Indonesia Dapat Setoran Modal Tambahan Sebesar Rp442,9 Miliar
Mencetak Kinerja Positif,...
Mencetak Kinerja Positif, Laba Bank QNB Indonesia Melompat 119 Persen
Jalin Kerja Sama dengan...
Jalin Kerja Sama dengan TheFoodhall, Bank QNB Indonesia Berikan Penawaran Menarik saat Berbelanja
Berita Terkini
Yamaha Umumkan Skuad...
Yamaha Umumkan Skuad Gahar 2025: Siap Dominasi Lintasan Balap Nasional dan Asia!
9 menit yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Sabar/Reza Melaju ke Semifinal!
1 jam yang lalu
Marc Marquez Beri Semangat...
Marc Marquez Beri Semangat untuk Jorge Martin yang Cedera: Kami Merindukanmu di Lintasan!
1 jam yang lalu
Ernando Ari Tak Gentar...
Ernando Ari Tak Gentar Saingi Emil Audero: Selama Makan Nasi, Saya Siap!
2 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Rehan/Gloria Tersingkir, Ganda Campuran Indonesia Habis!
2 jam yang lalu
Erick Thohir Pasang...
Erick Thohir Pasang Target Tinggi: Timnas U-17 Wajib Lolos Piala Dunia 2025!
4 jam yang lalu
Infografis
Bukti Kemenangan Hamas,...
Bukti Kemenangan Hamas, 3 Sandera Israel Ditukar 90 Tahanan Palestina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved