Elang Jawa Andalkan Serangan Balik

Jum'at, 10 Oktober 2014 - 13:56 WIB
Elang Jawa Andalkan Serangan Balik
Elang Jawa Andalkan Serangan Balik
A A A
SLEMAN - Skuad PSS Sleman mengandalkan serangan balik untuk mencuri poin saat menantang Persiwa Wamena, Minggu (12/10). Strategi serangan balik itu mengharuskan skuad berjuluk Elang Jawa menumpuk pemain di tengah.
Asisten Pelatih PSS Sleman Edy Broto mengatakan, hanya 15 pemain termasuk dua kiper yang diberangkatkan ke Wamena pada Jumat (10/10) sore. Tiga pemain intinya sudah dipastikan disimpan untuk laga selanjutnya, yaitu Saktiawan Sinaga, Guy Junior, dan Dicky Prayoga. ''Beberapa pemain pelapis akan kita pasang sebagai starter nanti,''kata dia, ditemui Jumat (10/10) pagi.

Para pemain pelapis yang dimaksud, seperti striker Moniega Bagus Suwardi serta Eko Setyawan. Keduanya memang jarang dimainkan di laga-laga penting Elang Jawa, yaitu pada putaran 16 Besar lalu dan 8 Besar.

Dengan menggunakan strategi menempatkan lebih banyak pemain di lini tengah, Moniega akan ditempatkan seorang diri di depan. Kemudian, peran Eko Setyawan menggantikan posisi yang biasa ditempati oleh Dicky Prayoga, sebagai wing kanan.''Kita memakai formasi 4-2-3-1, Moniega di depan sendiri. Di belakangnya akan diisi oleh Eko Setyawan, Anang Hadi, dan Mudah Yulianto,''tuturnya.

Sementara, untuk gelandang bertahan diisi oleh Agus Awang Setyawan serta Ridwan Awaludin. Serta, di tembok pertahanan dengan komposisi pemain intinya, yaitu Wahyu Gunawan, Waluyo, Kristian Adelmund, serta Rasmoyo.

''Rasmoyo sudah siap bermain lagi setelah sebelumnya absen karena akumulasi kartu kuning. Untuk kiper, laga tandang selalu kita siapkan Herman Batak yang mentalnya memang sudah teruji,''tuturnya.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0053 seconds (0.1#10.140)