Piala Dunia Qatar 2022 digelar Mei?

Jum'at, 24 Oktober 2014 - 15:40 WIB
Piala Dunia Qatar 2022...
Piala Dunia Qatar 2022 digelar Mei?
A A A
DOHA - Tingginya cuaca di Qatar, yang ditunjuk sebagai tuan rumah Piala Dunia 2022, memunculkan perdebatan mengenai waktu pelaksanaan ajang sepak bola empat tahunan tersebut. Terkini, sejumlah klub top Eropa melalui Asosiasi Klub Eropa (ECA) meminta FIFA menyelenggarakan Piala Dunia 2022 pada Mei.

Seperti dikutip BBC, ECA, yang telah menyelenggarakan rapat pertemuan di London, mempertimbangkan bulan Mei sebagai opsi alternatif penyelenggaraan Piala Dunia. Diperkirakan, temperatur pada bulan itu sekitar 35 derajat celcius.

ECA, memperkirakan, FIFA bakal menerima usulan tersebut lantaran temperatur itu mirip dengan temperatur saat Piala Dunia di Meksiko 1986, Amerika Serikat 1994, dan Jepang serta Korea pada 2002.

Piala Dunia lazim digelar pada Juni hingga Juli, saat musim panas dan musim kompetisi sebuah liga usai. Namun, sejumlah negara Eropa menolak ajang ini digelar di Qatar lantaran cuaca negara teluk itu yang diperkirakan bakal lebih panas pada Juni dan Juli.

Sebelumnya, FIFA mengajukan akhir tahun 2022 atau pada November hingga Desember sebagai waktu pelaksanaan. Namun usulan ini langsung ditolak sejumlah klub di Eropa. Pasalnya, di bulan itu, kompetisi sedang berlangsung.
(sha)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2867 seconds (0.1#10.24)