Murray : Ini Peristiwa Besar

Jum'at, 31 Oktober 2014 - 01:16 WIB
Murray : Ini Peristiwa Besar
Murray : Ini Peristiwa Besar
A A A
PARIS - Petenis nomor satu Inggris, Andy Murray sulit mencari kata-kata untuk menggambarkan perasaannya. Ia baru saja memastikan diri lolos ke Final ATP setelah melaju ke perempat final Paris Masters.

Kemenangannya, 6-3, 6-3 atas Grigor Dimitrov, Kamis (30/10), langsung disambut gempita oleh Murray. Ia pun menjadi petenis kelima yang akan berlaga di London pada November mendatang. Sebelumnya, Novak Djokovic, Roger Federer, Stan Wawrinka dan Marin Cilic sudah mengunci tempat di ajang yang hanya diikuti delapan petenis itu.

"Ini adalah peritiwa besar dan sangat menyenangkan untuk menyelesaikan musim ini di London. Saya senang dan bahagia akhirnya bisa lolos ke London," ucapnya dilansir skysport, Jumat (31/10).

"Sejak di Prancis Terbuka, saya sudah bermain baik. Saya kalah dari petenis terbaik yang bermain di grand slam tahun ini. Saya hanya memerlukan kemenangan dari petenis top untuk mengembalikan kepercayaan diri dan saya sudah berhasil melakukannya dalam beberapa pekan terakhir," lanjut Murray.

Murray belum percaya dengan keberhasilannya ini. Ia mengakui tahun ini adalah musim yang berat setelah ia menjalani operasi. "Saya senang dengan cara bermain saya dan berharap tahun depan akan bertahan."
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.6493 seconds (0.1#10.140)