Kasus Chong Wei Masih Penuh Misteri

Minggu, 09 November 2014 - 14:25 WIB
Kasus Chong Wei Masih...
Kasus Chong Wei Masih Penuh Misteri
A A A
KUALA LUMPUR - Kasus yang menimpa Lee Chong Wei masih terbungkus kabut hitam misteri. Hal itu diutarakannya dalam sebuah wawancara eksklusif dengan salah satu media Malaysia (Malay Mail), Sabtu (8/11) kemarin.

Upaya Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM) mencari kebenaran untuk mengungkap kasus yang menimpa Chong Wei, harus dibayar mahal dengan kabar yang menyebut bahwa pebulu tangkis peringkat satu dunia itu sah mengonsumsi dexamethasone.

Bayang-bayang ancaman sanksi larangan bermain selama dua tahun sudah pasti menggelayut di pikiran pemain kelahiran Bagan Serai, 21 Oktober 1982. Artinya, dia tinggal menunggu pemanggilan sidang oleh Federasi Bulutangkis Dunia (BWF), yang hingga kini belum diketahui.

Sebelumnya, BAM terus melakukan pembelaan terhadap atlet andalan mereka dengan mengatakan bahwa obat yang dikonsumsinya itu bukan untuk meningkatkan kinerja pemain. Dan, saat ini badan tertinggi yang membawahi olahraga raket ini tengah menyelidiki apakah itu (obat) berasal dari tahap pengobatan cedera paha pada Juli lalu.

Tak ingin terus disudutkan, Chong Wei mengatakan dirinya diberitahu bahwa obat yang disuntikkan ke dalam tubuhnya terakhir kali terjadi pada 18 Juli. Sejak itu ia melewati pengujian tes di suatu kompetisi bergengsi pada 15 Agustus lalu.

"Jadi kasus ini menurut saya masih misteri, mengapa zat ini ditemukan dalam tubuh saya pada 30 Agustus," tutur Chong Wei dikutip Yahoo, Minggu (9/11).

Ketika disinggung apa kegiatannya sejak dikabarkan tersangkut masalah doping, ayah satu anak ini menjawab belum berpikir untuk kembali ke dalam lapangan pertandingan dan dia lebih banyak menghabiskan waktunya bersama keluarga.

"Saat ini saya lebih banyak menghabiskan waktu bersama keluarga dan belum berpikir untuk kembali ke lapangan pertandingan," tandas peraih medali emas di SEA Games 2005.
(wbs)
Berita Terkait
Mengenal Meldonium,...
Mengenal Meldonium, Zat Doping yang Menjerat Atlet Mykhailo Mudryk dan Maria Sharapova
Positif Doping, Atlet...
Positif Doping, Atlet Sepeda Prancis Dihukum Empat Tahun
Sejarah Baru, Menpora...
Sejarah Baru, Menpora dan Kemenkes Berencana Bangun Laboratorium Anti Doping
Hantu Tes Doping Bagi...
Hantu Tes Doping Bagi Para Atlet, Berkaca dari Kasus Iannone
5 Jenis Doping Petinju...
5 Jenis Doping Petinju Top Dunia yang Guncang Ring Tinju
Dukung Atlet Berprestasi,...
Dukung Atlet Berprestasi, Wapres Resmikan Lab Doping dan Sentra Latihan Unesa
Berita Terkini
Meski Moncongbulo FC...
Meski Moncongbulo FC Mundur, FFI: Futsal Nation Cup 2025 Tetap Sesuai Jadwal
3 jam yang lalu
4 Pemain Timnas Indonesia...
4 Pemain Timnas Indonesia yang Cedera saat Membela Klubnya
5 jam yang lalu
Mengapa Duel Islam Makhachev...
Mengapa Duel Islam Makhachev vs Belal Muhammad Tidak Akan Pernah Terjadi?
6 jam yang lalu
Venezia Lolos dari Jeratan...
Venezia Lolos dari Jeratan Degradasi Liga Italia? Jay Idzes: Kami Harus Percaya!
7 jam yang lalu
Rapat Anggota Tahunan...
Rapat Anggota Tahunan NOC Indonesia 2025, Raja Sapta Oktohari: Momen Perkuat Komitmen
7 jam yang lalu
Mitos Atau Fakta, Final...
Mitos Atau Fakta, Final Liga Champions di Kota Muenchen Lahirkan Juara Baru?
8 jam yang lalu
Infografis
Arkeolog Pecahkan Misteri...
Arkeolog Pecahkan Misteri Kutukan Firaun, Ternyata Bukan Sihir
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved