Van Gaal Belum Temukan Formasi Terbaik
A
A
A
MANCHESTER - Pelatih Manchester United, Louis van Gaal mengaku masih bingung menentukan formasi yang tepat bagi timnya. Sejak memulai musim ini, pelatih asal Belanda itu bermain dengan formasi 3-5-2, dengan mengandalkan banyak gelandang.
Namun seiring berjalannya kompetisi dan cedera pemain yang menerpa, juru taktik berusia 63 tahun itu kemudian beralih ke 4-4-2, sebelum akhirnya ia mengubah komposisi lagi menggunakan formasi striker tunggal dalam kemenangan 1-0 timnya atas Crystal Palace, Minggu (9/11) kemarin.
Ketika ditanya tentang perubahan terbaru dalam formasinya, Van Gaal mengaku masih kesulitan mencari racikan yang sesuai dengan timnya. Pasalnya sejauh ini sang pelatih telah memainkan 10 formasi yang berbeda untuk penampilan skuatnya.
"Saya setuju, jika dikatakan terlalu banyak. Namun saya tengah mencari keseimbangan dan ketika Anda melihat empat pertandingan terakhir, tim tampil jauh lebih seimbang karena tidak kemasukan terlalu banyak gol," ujar Van Gaal, dilansir Mirror, Senin (10/11).
Kemenangan tipis atas Crystal Palace menjadi bukti performa Manchester United belum membaik, dan mereka masih berada di peringkat tujuh klasemen dengan raihan16 poin. "Namun demikian, kami tidak mencetak terlalu banyak gol. Dengan sistem yang lain kami bisa mencetak lebih banyak gol," tutupnya.
Namun seiring berjalannya kompetisi dan cedera pemain yang menerpa, juru taktik berusia 63 tahun itu kemudian beralih ke 4-4-2, sebelum akhirnya ia mengubah komposisi lagi menggunakan formasi striker tunggal dalam kemenangan 1-0 timnya atas Crystal Palace, Minggu (9/11) kemarin.
Ketika ditanya tentang perubahan terbaru dalam formasinya, Van Gaal mengaku masih kesulitan mencari racikan yang sesuai dengan timnya. Pasalnya sejauh ini sang pelatih telah memainkan 10 formasi yang berbeda untuk penampilan skuatnya.
"Saya setuju, jika dikatakan terlalu banyak. Namun saya tengah mencari keseimbangan dan ketika Anda melihat empat pertandingan terakhir, tim tampil jauh lebih seimbang karena tidak kemasukan terlalu banyak gol," ujar Van Gaal, dilansir Mirror, Senin (10/11).
Kemenangan tipis atas Crystal Palace menjadi bukti performa Manchester United belum membaik, dan mereka masih berada di peringkat tujuh klasemen dengan raihan16 poin. "Namun demikian, kami tidak mencetak terlalu banyak gol. Dengan sistem yang lain kami bisa mencetak lebih banyak gol," tutupnya.
(akr)