Rekor Ray Allen Patah

Kamis, 27 November 2014 - 11:12 WIB
Rekor Ray Allen Patah
Rekor Ray Allen Patah
A A A
MIAMI - Stephen Curry menguatkan identitasnya sebagai kandidat kuat peraih MVP NBA pada musim ini. Guard Golden State Warriors itu bermain gemilang saat membawa timnya mengandaskan Miami Heat 114-97 di American Airlines Center, Miami, kemarin.

Pebasket berusia 25 tahun ini tampil luar biasa setelah mencetak 40 poin di pertandingan itu. Torehannya tersebut merupakan yang tertinggi pada musim ini. Bahkan, dia berhasil memecahkan rekor 38 poin milik Ray Allen di kandang Heat.

“Saya merasa mendapatkan irama permainan yang tepat,” ujar Curry, dilansir Sportyahoo . “Saya diberikan kepercayaan oleh seluruh pemain untuk melakukannya. Ini benarbenar menyenangkan,” ujarnya. Curry juga mampu melesatkan delapan kali tiga angka dari 11 lemparannya. Usahanya ini juga memberikan Warriors kemenangan keenam secara beruntun dan memperbaiki rekor timnya menjadi 11-2 atau (84,6% kemenangan).

Hasil tersebut membuat mereka menduduki posisi kedua di klasemen Wilayah Barat. Pelatih Warriors Steve Kerr pun mengaku senang dengan perjuangan para pemainnya. “Keindahan tim ini adalah kami bisa bermain di kedua sisi lapangan. Kami memiliki pasukan yang selalu mencetak poin dan juga menjaga pertahanan,” ucap Kerr.

Pelatih Heat Erik Spoelstra mengakui permainan tim tamu benar-benar cemerlang dan membuatnya sedikit kesulitan mengimbanginya. Meski sempat tampil baik pada awal kuarter, juara NBA tiga kali itu tidak mampu menjaga konsistensi penampilannya dengan baik.

Raikhul amar
(bbg)
Berita Terkait
Penunjang Kinerja Profesional...
Penunjang Kinerja Profesional dengan Mobilitas Tinggi
Fasilitasi Anak Hadapi...
Fasilitasi Anak Hadapi Dunia Digital Tanpa Tekanan
Perjuangan Nicky Sonjaya...
Perjuangan Nicky Sonjaya Berdayakan Masyarakat Tuai Hasil Manis
Ingin Bermanfaat buat...
Ingin Bermanfaat buat Orang Lain, Septia Yetri Opani Lakukan Ini
Layanan Teknologi Bantu...
Layanan Teknologi Bantu RS di Vietnam Tangani Pasien Covid-19
5 Tips dan Trik Bekerja...
5 Tips dan Trik Bekerja atau Belajar Produktif di Rumah
Berita Terkini
Indonesia Resmi Jadi...
Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
3 jam yang lalu
Indonesia Jadi Tuan...
Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025?
4 jam yang lalu
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Semifinal Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi vs Korea Selatan, Uzbekistan vs Korea Utara
4 jam yang lalu
Nonton Tenis ATP Barcelona...
Nonton Tenis ATP Barcelona Open 2025! Streaming di VISION+
5 jam yang lalu
Profil Joe Calzaghe:...
Profil Joe Calzaghe: Petinju yang Dianggap Terbaik Sepanjang Masa oleh Ricky Hatton
6 jam yang lalu
Sensasi Balap Outdoor...
Sensasi Balap Outdoor di Kailash MX GTX Open 2025: Amankan Posisi, Nikmati Aksi, dan Jangan Lupa Goyang!
8 jam yang lalu
Infografis
Ketakutan Resesi AS,...
Ketakutan Resesi AS, Harga Emas ke Rekor Sepanjang Masa
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved