Tugas Baru Bentuk Skuad Pra-Olimpiade

Kamis, 04 Desember 2014 - 16:13 WIB
Tugas Baru Bentuk Skuad...
Tugas Baru Bentuk Skuad Pra-Olimpiade
A A A
SLEMAN - Pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-23 mendapat tugas ganda. Selain menyiapkan tim untuk SEA Games Juni 2015, mereka juga menyiapkan skuad Timnas U-22 proyeksi prakualifikasi Olimpiade 2016.

Dua timnas ini nantinya tak akan terlalu banyak perubahan. Karena saat ini dalam persiapan timnas U-23 ara pemainnya juga rata-rata masih berumur 22 tahun ke bawah.
Salah satu asisten pelatih Timnas U-23, M Zein Alhadad mengatakan, berdasar hasil diskusi dengan Badan Tim Nasional (BTN) beberapa waktu lalu, sudah diputuskan tim pelatih Timnas U-23 untuk mempersiapkan SEA Games nanti juga sekalian membentuk timnas U-22.

''Tiga hari lalu, coach Aji Santoso sudah berdiskusi dengan BTN mengenai Timnas U-22. Akhirnya, sudah diputuskan kalau kami akan membentuk juga Timnas U-22 itu,''kata dia, ditemui Kamis (4/12) pagi, usai latihan di Lapangan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Sleman.

Lanjut pria yang akrab dipanggil Mamak ini, penunjukan tersebut juga dinilai cukup sesuai. Tim pelatih tidak akan terlalu kesulitan untuk membentuk skuad yang akan diikutkan dalam babak prakualifikasi Olimpiade 2016. ''Agar lebih mudah satu komando. Apalagi, seleksi Timnas U-23 ini kan banyak juga yang berumur 22 tahun ke bawah. Jadi tak masalah,''ucapnya.

Namun, untuk kapan dimulainya pemusatan latihan nasional (pelatnas) Timnas U-22 ini masih belum diketahui. Nantinya, bisa saja tim pelatih kembali melakukan pemanggilan pemain di luar yang mengikuti seleksi Timnas U-23 ini. ''Kalau nanti ada yang lebih bagus di luar sana ya akan dipanggil untuk dicoba,''tuturnya.

(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0737 seconds (0.1#10.140)