Ferguson Percaya Penuh dengan Van Gaal

Rabu, 24 Desember 2014 - 00:12 WIB
Ferguson Percaya Penuh...
Ferguson Percaya Penuh dengan Van Gaal
A A A
LONDON - Kepemimpinan Louis Van Gaal di Manchester United mendapat pujian dari Sir Alex Ferguson. Mantan pelatih MU tersebut menilai langkah Van Gaal untuk merombak ulang skuad sesuai keinginannya adalah tindakan yang tepat.

United sempat memasuki masa kelam setahun lalu di tangan David Moyes dengan duduk di posisi tujuh klasemen akhir Premier League 2013-14. Ini pencapaian terburuk juara Premier League 20 kali itu.

Pelatih asal Belanda tersebut didapuk menangani United untuk menggantikan David Moyes, yang dinilai gagal melanjutkan kesuksesan MU pasca ditinggal Ferguson yang memutuskan pensiun di tahun 2013.

Meski dirundung banyak cedera di masa kepelatihannya, Van Gaal ternyata mampu membawa kembali United ke papan atas klasemen Premier League lewat enam kemenangan beruntun.

Ferguson menyatakan, ia heran bagaimana suksesornya itu mampu dengan baik menanggulangi badai cedera. "Saya tak tahu bagaimana ia bisa sukses di tengah badai cedera seperti itu," ujar Ferguson.

"Anda lihat United setelah pemain-pemain inti kembali. Karena ia pelatih yang luar biasa, ia akan mengembalikan kejayaan kami," tutupnya.

Kehadiran amunisi baru sesuai keinginan pelatih berusia 63 tahun tersebut awalnya tak efektif karena di awal musim, United belum menunjukkan pernampilan yang diharapkan. Namun seiring berjalannya waktu skuat racikan Van Gaal mulai tampil meyakinkan, hal tersebut ternyata mendapat perhatian dari Ferguson. Pelatih legendaris MU itu pun memberikan pujian bagi Van Gaal.

"Louis van Gaal melakukan banyak perubahan dan menurut saya sebenarnya itu langkah yang tepat. Dia benar dengan membuat keputusannya untuk melepas beberapa pemain dan membangun ulang timnya sendiri," ujar Ferguson

"Van Gaal memiliki pengalaman dan kemampuan melatih untuk melakukan itu. Caranya melakukan pendekatan tersebut, saya pikir sejauh ini ia luar biasa," tandasnya.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2842 seconds (0.1#10.140)