Wenger Berpotensi Mainkan Podolski

Kamis, 01 Januari 2015 - 11:36 WIB
Wenger Berpotensi Mainkan...
Wenger Berpotensi Mainkan Podolski
A A A
SOUTHAMPTON - Laga kontra Southampton nanti malam boleh jadi membuat Pelatih Arsenal Arsene Wenger pusing. Pasalnya, krisis pemain lini depan membayangi The Gunnerssaat bertandang ke St Mary’s Stadium.

Yang pertama, Arsenal harus kehilangan Olivier Giroud. Kartu merah yang diterimanya lantaran menanduk bek Queens Park Rangers (QPR) Nedum Onuoha pada laga Boxing Day, Sabtu (27/12), membuat pemain asal Prancis tersebut mendapatkan hukuman dilarang tampil selama tiga pertandingan. Nestapa Wenger tidak berhenti sampai di situ. Kondisi Danny Welbeck juga sedikit diragukan lantaran mengalami cedera paha saat Arsenal menghadapi West Ham United, Minggu (28/12).

”Kami memiliki satu peringatan setelah pertandingan melawan West Ham, yakni (cedera paha) Danny Welbeck. Dia bisa saja absen pada Kamis ini saat berhadapan dengan Southampton,” kata Wenger, dilansir Daily Mail. Absennya Giroud serta diragukannya kondisi Welbeck membuat peluang Lukas Podolski untuk menjadi starter terbuka lebar. Terlebih, Theo Walcott belum bisa diturunkan karena baru pulih dari cedera.

Begitu juga dengan Aaron Ramsey yang kondisinya tidak cukup fit. Meski sempat dikabarkan bakal segera bergabung dengan Inter Milan sebagai pemain pinjaman hingga akhir musim, Wenger menegaskan bahwa Podolski tetap menjadi bagian dari Arsenal. ”Itu adalah sebuah lelucon. Inter Milan tidak serius. Saat ini Lukas adalah pemain Arsenal dan saya ingin dirinya tinggal,” ujarnya.

Selain Podolski, Wenger juga masih punya Alexis Sanchez. Karena itu, Wenger mencoba fokus mempersiapkan timnya sebaik mungkin dan tidak menutup kemungkinan untuk melakukan rotasi saat menghadapi Southampton. Juru taktik asal Prancis tersebut menilai peluang timnya untuk meraih kemenangan di St Mary’s Stadium sangat tergantung pada kebugaran para pemainnya.

Kemenangan atas Southampton bakal melicinkan jalan Arsenal menuju empat besar. Saat ini Mikel Arteta dkk berada di peringkat 5 klasemen sementara dengan koleksi 33 poin atau sama seperti yang dimiliki Southampton.

Alimansyah
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5242 seconds (0.1#10.140)