Mangkir Latihan dengan Alasan Cedera Pangkal Paha
A
A
A
Lukas Podolski sepertinya semakin frustrasi dengan karier bersama Arsenal. Pemain asal Jerman itu menunjukkan kekecewaannya dengan mangkir dari sesi latihan The Gunners jelang laga kontra Southampton.
Poldi menjadikan sakit pada pangkal paha sebagai alasan. Meski menjadikan cedera sebagai alasan, mangkirnya Podolski dari sesi latihan disebut menjadi sinyal bahwa dirinya ingin segera angkat kaki dari London Utara. Podolski kesal karena masa depannya di Emirates Stadium tidak menentu.
Arsenal coba menghalanghalangi pendekatan yang dilakukan Inter Milan, Galatasaray, hingga Atletico Madrid. Dari ketiga tim itu, Inter menjadi peminat serius. Pada sebuah kesempatan Roberto Mancini secara terbuka mengungkapkan Podolski salah satu pemain yang menjadi incarannya.
”Podolski adalah pemain bagus. Dia salah satu pemain yang kami amati. Kami akan terus melihat perkembangannya,” ujar Mancini, dilansir Football Italia. Inter sebenarnya siap menampung pemain kelahiran Gliwice, Polandia, itu dengan status pinjaman hingga akhir musim 2014/2015. Namun, tawaran dari Inter dibantah Arsene Wenger.
Dia justru mengatakan bahwa tawaran I Nerazzurri hanyalah lelucon dan bersikeras ingin mempertahankan Podolski. Dengan tegas, Wenger bahkan meminta setiap pemainnya untuk tidak terlalu banyak mengeluh dan terus berlatih sebaik mungkin. Maklum, saat ini Arsenal sedang dilanda krisis penyerang. Olivier Giroud sedang menjalani sanksi. Sementara kondisi Danny Welbeck dan Yaya Sanogo diragukan karena mengalami cedera.
”Di mana pun tempatnya, para pemain harus bersikap profesional. Mencoba memberikan seluruh kemampuan terbaik sebagai bukti bahwa anda mencintai klub dan layak mendapatkan bayaran yang sesuai,” kata Wenger dalam sebuah kesempatan.
Namun, kesabaran Podolski tampaknya hampir habis karena jarang diberikan kesempatan tampil sebagai starter. Pasalnya, sejak mencetak dua gol ke gawang Galatasaray di Liga Champions, bulan lalu, dia justru lebih banyak menghangatkan bangku cadangan.
Sikap ngotot Wenger diyakini hanya sebuah strategi untuk mendapatkan uang yang lebih besar. Dengan gaji senilai 100.000 pounds per minggu, Arsenal tentu tidak ingin membiarkan Podolski pergi dengan harga murah. Artinya, The Gunnerskemungkinan memilih melepasnya secara permanen.
Alimansyah
Poldi menjadikan sakit pada pangkal paha sebagai alasan. Meski menjadikan cedera sebagai alasan, mangkirnya Podolski dari sesi latihan disebut menjadi sinyal bahwa dirinya ingin segera angkat kaki dari London Utara. Podolski kesal karena masa depannya di Emirates Stadium tidak menentu.
Arsenal coba menghalanghalangi pendekatan yang dilakukan Inter Milan, Galatasaray, hingga Atletico Madrid. Dari ketiga tim itu, Inter menjadi peminat serius. Pada sebuah kesempatan Roberto Mancini secara terbuka mengungkapkan Podolski salah satu pemain yang menjadi incarannya.
”Podolski adalah pemain bagus. Dia salah satu pemain yang kami amati. Kami akan terus melihat perkembangannya,” ujar Mancini, dilansir Football Italia. Inter sebenarnya siap menampung pemain kelahiran Gliwice, Polandia, itu dengan status pinjaman hingga akhir musim 2014/2015. Namun, tawaran dari Inter dibantah Arsene Wenger.
Dia justru mengatakan bahwa tawaran I Nerazzurri hanyalah lelucon dan bersikeras ingin mempertahankan Podolski. Dengan tegas, Wenger bahkan meminta setiap pemainnya untuk tidak terlalu banyak mengeluh dan terus berlatih sebaik mungkin. Maklum, saat ini Arsenal sedang dilanda krisis penyerang. Olivier Giroud sedang menjalani sanksi. Sementara kondisi Danny Welbeck dan Yaya Sanogo diragukan karena mengalami cedera.
”Di mana pun tempatnya, para pemain harus bersikap profesional. Mencoba memberikan seluruh kemampuan terbaik sebagai bukti bahwa anda mencintai klub dan layak mendapatkan bayaran yang sesuai,” kata Wenger dalam sebuah kesempatan.
Namun, kesabaran Podolski tampaknya hampir habis karena jarang diberikan kesempatan tampil sebagai starter. Pasalnya, sejak mencetak dua gol ke gawang Galatasaray di Liga Champions, bulan lalu, dia justru lebih banyak menghangatkan bangku cadangan.
Sikap ngotot Wenger diyakini hanya sebuah strategi untuk mendapatkan uang yang lebih besar. Dengan gaji senilai 100.000 pounds per minggu, Arsenal tentu tidak ingin membiarkan Podolski pergi dengan harga murah. Artinya, The Gunnerskemungkinan memilih melepasnya secara permanen.
Alimansyah
(ars)