Persija Resmi Gaet Lilipaly

Rabu, 07 Januari 2015 - 11:10 WIB
Persija Resmi Gaet Lilipaly
Persija Resmi Gaet Lilipaly
A A A
JAKARTA - Persija Jakarta pastikan Stefano Lilipaly ambil bagian di ajang SCM Cup 2015. Pemain yang sempat mengikuti seleksi di tim nasional Indonesia tersebut akan mendarat di Jakarta, Senin (12/1), atau dua hari sebelum SCM Cup diselenggarakan.

Manajemen Persija memang sudah memastikan gelandang serang berusia 24 tahun itu resmi dipermanenkan. Hanya, digaetnya Lilipaly tidak seperti proses perekrutan para pemain anyar Persija lain, yaitu melakukan penandatanganan kontrak dan sesi perkenalan kepada publik.

”Kami terus berkoordinasi dengan pelatih terkait kondisi Stefano Lilipaly yang akan diturunkan nanti (SCM Cup). Semoga dia tidak kelelahan karena jetlagdan memiliki kegiatan apa pun. Dia berangkat 11 Januari dari Amsterdam, lalu sampai 12 Januari pukul 12.00 WIB. Setelah tiba langsung melakukan tes kesehatan,” tutur Manajer Persija Asher Siregar kemarin.

Pada ajang SCM Cup, Persija akan tergabung di Grup A bersama tuan rumah Semen Padang, Pelita Bandung Raya (PBR), dan Persebaya Surabaya. Keempat tim akan tampil di Stadion H Agus Salim, Padang. Sementara Grup B yang tampil di Stadion Kanjuruhan, Malang, akan dihuni Arema Cronus, Barito Putra, Mitra Kukar, dan Persela Lamongan. Melihat calon lawan yang akan dihadapi Persija pada ajang SCM Cup, berharga untuk melihat adaptasi Lilipaly bersama Macan Kemayoran.

Walau sudah jadi Warga Negara Indonesia (WNI) dan melakoni debut bersama tim nasional Indonesia, Kompetisi ISL musim depan jadi pengalaman perdananya. Hadirnya Lilipaly bersama Persija semakin membuat tim besutan Rahmad ”RD” Darmawan mentereng. Satu per satu klub berkostum oranye tersebut berhasil mendatangkan para pemain berkualitas.

Seperti mengembalikan sang ikon Bambang ”Bepe” Pamungkas serta Greg Nwokolo dan M Ilham. Selain itu, Persija juga berhasil menggaet pemain-pemain muda berkualitas. Adapun, pemain-pemain muda yang akan semakin mempersulit permainan Persija sebut saja Alfin Tuasalamony, Syaiful Indra Cahya, Vava Mario Yagalo, Rendi Saputra, dan Novri Setiawan.

Selain sederet pemain di atas, Persija juga sudah diperkuat dua pemain asing. Seperti Martin Vunk dan Yevgeni Kabayev yang berposisi sebagai pemain tengah dan juga pemain depan. Untuk melengkapi kuota asing yang berjumlah tiga pemain, Persija masih harus menentukan siapa pemain asing yang diposisikan di barisan belakang.

Tiga nama yang sejauh ini sudah melakukan proses seleksi seperti Saidou Madi Panandetiguiri asal Burkina Faso, Taavi Rahn (Estonia), dan Thierry Gathuessi (Kamerun) nasibnya kemungkinan besar sudah bisa dipastikan hari ini. Setelah kemarin ikut melakoni uji coba Persija di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, kontra Martapura FC. Dari ketiganya, Gathuessi dipandang lebih diunggulkan.

Hal itu lebih disebabkan dirinya sudah cukup paham atmosfer sepak bola Indonesia setelah tampil bersama Sriwijaya FC (2010–2012) dan berseragam Singo Edan, julukan Arema, pada periode 2013/2014. Pengalaman itu tentu sangat menguntungkan pemain berusia 32 tahun itu.

”Sekarang tinggal tersisa tiga bek asing. Nantinya, salah satunya akan kami rekrut usai laga uji coba (kemarin),” tutur RD.

Decky irawan jasri
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7058 seconds (0.1#10.140)