Pembukaan SEA Games 2015 Bakal Cetak Rekor

Jum'at, 16 Januari 2015 - 17:27 WIB
Pembukaan SEA Games 2015 Bakal Cetak Rekor
Pembukaan SEA Games 2015 Bakal Cetak Rekor
A A A
SINGAPURA - Panitia pelaksana SEA Games 2015 secara serius menggarap acara pembukaan. Bahkan mereka memastikan acara puncak tersebut bakal memecahkan rekor dan dipastikan belum pernah terjadi sepanjang pembukaan ajang multievent di kawasan Asia Tenggara.

Acara pembukaan akan digelar di Stadion Nasional pada 5 Juni mendatang. Setidaknya 5.000 penampil dan sukarelawan bersama 3.500 tentara Singapura (SAF) akan tumplek di dalam stadion dengan melakukan berbagai macam atraksi.

Panitia pelaksana sudah menunjuk Beatrice Chia-Richmond sebagai Direktur Kreatif Upacara Pembukaan dan Penutupan (OCC). Seperti dilaporkan channelasia, Jumat (16/1/2015), Chia-Richmond sedikit membocorkan acara pembukaan dimana nantinya artis dan semua pengisi acara akan bisa terbang. Ini adahal hal pertama dilakukan Singapura untuk acara besar.

Hal menarik yang dijanjikan panitia adalah permainan proyektor yang diarahkan ke area lapangan. Menggunakan 160 multimedia proyektor gambar-gambar menarik dipastikan akan tersuguh. Penonton yang hadir di stadion pun akan diajak menjadi penampil di mana mereka semua nantinya akan diberikan semacam medali yang nantinya akan membentuk layar video LED raksasa.

"Jadi penonton akan menjadi display grafik dan penonton ikut serta secara langsung. Gambarnya bisa berupa awan, angka, huruf, bunga, burung dan apapun," jelas Chia-Richmond.

Sementara itu Komite Eksekutif SEA Games Singapura, Lim Teck Yin mengatakan pihaknya memang secara serius menjadikan ajang dua tahunan ini yang tak terlupakan. "Kami menunggu giliran selama 22 tahun. Kami ingin mengajak semua lapisan untuk bersuka ria bersama. Ini merupakan kebanggaan Singapura."
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3621 seconds (0.1#10.140)