Djokovic Raih Gelar Kelima di Australia Terbuka

Senin, 02 Februari 2015 - 11:17 WIB
Djokovic Raih Gelar...
Djokovic Raih Gelar Kelima di Australia Terbuka
A A A
MELBOURNE - Novak Djokovic sukses menjadi juara Australia Terbuka 2015 setelah mengalahkan petenis asal Inggris Andy Murray 7-6, 6-7, 6-3, 6-0 di Rod Laver Arena, Melbourne, kemarin.

Pada pertandingan itu, Djokovic yang menjadi unggulan pertama sempat mengalami kesulitan. Bahkan, di awal set kedua Djokovic bermasalah di kakinya yang membuatnya harus merelakan Murray menyamakan kedudukan. Petenis nomor satu ATP ini mampu bangkit dan tampil luar biasa di dua set terakhir.

Terutama pada set keempat, Djokovic mampu menang mudah dengan skor 6-0. Bahkan, capaiannya itu sekaligus menjadi kemenangan set terbaiknya sepanjang bertanding di laga final ajang grand slam . Meski harus bertarung dengan tiga jam 39 menit, Djokovic tetap merasa senang.

Sebab ini merupakan gelar kelimanya di Australia Terbuka. Sebelumnya dia juga pernah meraih hasil sama pada 2008, 2011, 2012, dan 2013. Djokovic kini telah mengoleksi lima gelar juara dan itu membuatnya mencatatkan rekor sebagai peraih gelar terbanyak Australia Terbuka di era terbuka. Keberhasilan ini juga menambah koleksi gelar grand slam-nya menjadi 8 trofi.

Torehannya itu sama seperti yang diraih Andre Agassi, Jimmy Connors, Ivan Lendl, Fred Perry, dan Ken Rosewall. Namun Djokovic mengakui bahwa keberhasilannya ini tak diraih dengan mudah. Dia merasa dukungan dari keluarganya dan kerabat, serta anak pertamanya, Stefan Djokovic yang lahir Oktober lalu, menjadi motivasi tambahannya.

“Tanpa keluarga saya dan orang-orang terdekat, tidak akan mungkin saya bisa mendapatkan kemenangan ini,” ucap Djokovic seperti dilansir BBC. “Saya juga merasa terhormat untuk bisa kembali berdiri di sini sebagai juara yang kelima kalinya dan berada di antara para mantan petenis terbaik dunia,” lanjutnya seusai penyerahan gelar juara.

Sementara itu, kekalahan ini membuat Murray gagal mempersembahkan gelar perdana di Australia terbuka. Ini merupakan keempat kalinya dia tak mampu meraih kemenangan di final. Menariknya, kekalahan ini menjadi yang ketiga kalinya bagi Murray dari Djokovic di laga pemungkas Australia Terbuka. Sebelumnya dia juga pernah kalah pada 2011 dan 2013.

Kekalahan ini juga membuatnya menelan di lima kekalahan secara beruntun menghadapi Djokovic. Kemenangan terakhirnya atas pemain asli Belgrade itu terjadi saat final Wimbledon 2013. Namun capaian itu tidak terulang dan memperburuk rekor Murray menjadi 2-6sepanjang final grand slam. Meski kecewa, Murray harus tetap puas dengan hasil ini.

Dia akan menempati posisi empat dunia dan menggeser Stanislas Wawrinka (Swiss) yang tersingkir di semifinal. Apalagi dia juga merasa bangga karena seluruh tim dan tunangannya, Kim Sears, terus mendukungnya hingga mencapai final.

“Inimerupakan grandslam paling konsisten sepanjang karier saya. Apalagi, saya telah melewati tahun yang sulit dengan bisa lebih dekat dengan gelar juara sejak beberapa bulan yang lalu. Dan saya akan terus bekerja keras untuk sampai menjadi juara,” ucap Murray. Dia akan mencoba untuk kembali tahun depan untuk mengukir kemenangan.

Raikhul amar
(bbg)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9181 seconds (0.1#10.140)