Messi Tancap Gas Dekati Raihan Gol Ronaldo

Senin, 02 Februari 2015 - 15:33 WIB
Messi Tancap Gas Dekati Raihan Gol Ronaldo
Messi Tancap Gas Dekati Raihan Gol Ronaldo
A A A
BARCELONA - Larangan bermain selama dua pertandingan yang diterima mega bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo jadi kesempatan buat penyerang Barcelona, Lionel Messi mengejar ketertinggalan raihan golnya musim ini. Menjamu Villarreal di Camp Nou dalam lanjutan La Liga, dini hari tadi WIB, dimanfaatkan Messi untuk menyumbang satu gol dalam kemenangan skuat Catalan 3-2.

Satu gol yang diraih Messi, membuat pemain berpaspor Argentina itu mengoleksi 22 gol sepanjang musim dengan masih selisih enam gol dengan CR7 -julukan Ronaldo-. Ronaldo sejauh ini telah mencetak 28 gol bersama El Real -julukan Madrid- musim ini, namun pemain asal Portugal itu bakal absen membela timnya ketika melawan Sevilla.

Ronaldo baru akan kembali saat skuat asuhan Carlo Ancelotti menggelar laga derby Madrid kontra Atletico, 7 Februari mendatang. Kondisi ini bisa jadi kesempatan buat La Pulga -julukan Messi- untuk menambah pundi-pundi golnya dan mengejar raihan gol Ronaldo yang masih bertengger jadi pencetak gol terbanyak La Liga sejauh ini.

Barca sendiri baru saja dibuat bekerja keras untuk melewati pertarungan sengit dengan Villarreal dalam lanjutan La Liga di Camp Nou dengan skor tipis 3-2. Secara mengejutkan, Villarreal unggul lebih dulu. Berawal dari kemelut yang diciptakan Giovanni dos Santos, bola liar yang dibuang Javier Mascherano mengarah ke Mario Gaspar yang langsung menyambut dengan tendangan.

Denis Cheryshev berhasil membelokkan arah bola dan menipu Bravo. Tim tamu memimpin. Beruntung sebelum turun minum, Neymar mampu menyamakan skor. Tapi tim tamu kembali membuat kejutan saat babak baru berjalan enam menit, Luciano Vietto membawa Villarreal kembali unggul.

Namun keunggulan tersebut tak bertahan lama, dua menit berselang La Blaugrana mampu menyamakan kedudukan laga ini untuk kali kedua. Berawal dari kemelut di muka gawang tim tamu, Rafinha sukses menyambar bola liar masuk ke gawang Asenjo. Dua menit selepas gol Rafinha, Barcelona berhasil membalikkan kedudukan.

Suarez yang berdiri bebas dalam menerima umpan Iniesta, memberikan bola matang yang dieksekusi sempurna oleh Messi. Skor ini bertahan hingga laga bubar untuk memberikan Barca raihan positif semenjak memasuki tahun 2015.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6732 seconds (0.1#10.140)
pixels