Kekalahan yang Mencoreng Sejarah Madrid
A
A
A
MADRID - Atletico Madrid memenangkan El Derbi madrileno La Liga di Vicente Calderon untuk pertama kalinya dalam 17 tahun terakhir. Ini menjadi bencana bagi Real Madrid. Bukan saja mencoreng sejarah, tapi skor yang dihasilkan Atletico pun luar biasa; 4-0.
Madrid tak berdaya di tangan pasukan Diego Simeone. Empat gol ke gawang iker Casillas, dilesakkan Tiago menit ke-14, Saul Niguez (18), Antoine Griezmann (67), dan Mario Mandzukic (89). Itu merupakan kekelahan terbesar Madrid di semua kompetisi sejak dikalahkan Barcelona 0-5 pada 29 November 2010 silam.
Memang, kekalahan ini tak mengubah posisi Mardi di pucuk klasemen La Liga musim ini dengan raihan 54 poin. Tapi, potensi tergusur pesaing mereka sangat besar. Barcelona dan Atletico yang bertengger di peringkat 2 dan 3 terus mengancam dengan 50 angka. Jika, Barcelona menang atas Athletic Bilbao di San Mames, Senin (9/2/2015) dini hari pukul 03.00 WIB, maka selisih ppoin tinggal satu.
Selain itu, ada sejumlah statistik menarik di balik kemenangan Atletico Madrid 4-0 atas Real Madrid dalam lanjutan La Liga di Vicente Calderon, Sabtu (7/2/2015). Berikut, fakta dalam angka yang disarikan dari beberapa sumber.
4 - Dari 10 pertemuan terakhir dengan Madrid, Atletico memenangi empat laga. Sisanya, tiga kali imbang dan tiga kali kalah. Sedangkan dari total pertemuan di La Liga, sejak musim 1928/1929, dari 156 kali pertemuan, Atletico menegmas 38 kemenangan, 33 imbang, dan 85 kali kalah.
5 - Bagi Real Madrid kekalahan ini merupakan yang terbesar dalam semua ajang setelah dikuliti seteru abadinya, Barcelona, 5-0 pada 29 November 2010.
6 - Kemenangan Atletico Madrid musim ini menyamai rekor klub pada periode 1969-1971 yang tak terkalahkan dalam 6 laga beruntun derby Madrid dengan torehan saat itu dua kemenangan dan empat imbang.
7 - Dalam 7 laga terakhir La Liga, vs Atletico dan Barcelona, Real Madrid hanya memenangi satu laga, sisanya sekali imbang dan kalah 5 kali, dengan kebobolan 16 gol.
18 - Real Madrid kebobolan dua gol dalam 18 menit pertama laga La Liga pertama kali pada musim ini.
28 - Kemenangan 4-0 Atletico merupakan yang terbesar sejak 28 tahun silam, saat Los Colchoneros menang 4-0 atas Madrid pada pekan ke-10 La Liga 1987/88, di Santiago Bernabeu, 7 November 1987.
Madrid tak berdaya di tangan pasukan Diego Simeone. Empat gol ke gawang iker Casillas, dilesakkan Tiago menit ke-14, Saul Niguez (18), Antoine Griezmann (67), dan Mario Mandzukic (89). Itu merupakan kekelahan terbesar Madrid di semua kompetisi sejak dikalahkan Barcelona 0-5 pada 29 November 2010 silam.
Memang, kekalahan ini tak mengubah posisi Mardi di pucuk klasemen La Liga musim ini dengan raihan 54 poin. Tapi, potensi tergusur pesaing mereka sangat besar. Barcelona dan Atletico yang bertengger di peringkat 2 dan 3 terus mengancam dengan 50 angka. Jika, Barcelona menang atas Athletic Bilbao di San Mames, Senin (9/2/2015) dini hari pukul 03.00 WIB, maka selisih ppoin tinggal satu.
Selain itu, ada sejumlah statistik menarik di balik kemenangan Atletico Madrid 4-0 atas Real Madrid dalam lanjutan La Liga di Vicente Calderon, Sabtu (7/2/2015). Berikut, fakta dalam angka yang disarikan dari beberapa sumber.
4 - Dari 10 pertemuan terakhir dengan Madrid, Atletico memenangi empat laga. Sisanya, tiga kali imbang dan tiga kali kalah. Sedangkan dari total pertemuan di La Liga, sejak musim 1928/1929, dari 156 kali pertemuan, Atletico menegmas 38 kemenangan, 33 imbang, dan 85 kali kalah.
5 - Bagi Real Madrid kekalahan ini merupakan yang terbesar dalam semua ajang setelah dikuliti seteru abadinya, Barcelona, 5-0 pada 29 November 2010.
6 - Kemenangan Atletico Madrid musim ini menyamai rekor klub pada periode 1969-1971 yang tak terkalahkan dalam 6 laga beruntun derby Madrid dengan torehan saat itu dua kemenangan dan empat imbang.
7 - Dalam 7 laga terakhir La Liga, vs Atletico dan Barcelona, Real Madrid hanya memenangi satu laga, sisanya sekali imbang dan kalah 5 kali, dengan kebobolan 16 gol.
18 - Real Madrid kebobolan dua gol dalam 18 menit pertama laga La Liga pertama kali pada musim ini.
28 - Kemenangan 4-0 Atletico merupakan yang terbesar sejak 28 tahun silam, saat Los Colchoneros menang 4-0 atas Madrid pada pekan ke-10 La Liga 1987/88, di Santiago Bernabeu, 7 November 1987.
(sha)