Liga Ditunda, Persija Bersyukur Plus Khawatir

Jum'at, 20 Februari 2015 - 18:42 WIB
Liga Ditunda, Persija...
Liga Ditunda, Persija Bersyukur Plus Khawatir
A A A
BANDUNG - Presiden klub Persija Jakarta, Ferry Paulus mengaku khawatir penundaan kick off Indonesia Super League (ISL) 2015 akan berdampak pada kondisi suporter klub. Meski begitu, dia bersyukur timnya punya waktu sambil menunggu beberapa pemain cedera kembali sembuh.

Ditundanya kick off ISL 2015 oleh PT Liga Indonesia atas desakan pemerintah disikapi dua sisi oleh manajemen Persija. Satu sisi Ferry bersyukur karena punya waktu lebih untuk menunggu pemainnya sembuh.

"Itu keuntungannya, tapi kerugiannya ya program kan sudah masuk schedule, lalu suporter sudah menanti-nanti (tim kesayangannya berlaga) jangan sampai (setelah lama menunggu dimulainya kompetisi) malah suasana jadi tidak kondusif," kata Ferry saat ditemui Sindonews di arena latihan Persib Bandung, Lapangan Progresif, Kota Bandung, Jumat (20/2/2015) petang.

Menurutnya sejumlah pemain Persija Jakarta masih berkutat dengan cedera dan dipastikan tidak tampil jika kick off digelar sesuai jadwal semula, yakni 20 Januari 2015. "Greg (Nwokolo) saja baru jogging sebentar kemarin, sudah berhenti. Jadi ada plus minusnya lah (keputusan ditundannya ISL)," lanjut Ferry.

Secara umum Ferry mengatakan timnya dalam kondisi psikologis yang siap untuk memulai kompetisi. Dia berandai-andai, jika kick off tidak ditunda, Macan Kemayoran tidak menemui kendala memulai kompetisi. "Kita bisa pakai formasi tanpa pemain cedera," lanjutnya.

Keberadaan Ferry di lapangan latihan Persib Bandung di Progresif Arena adalah untuk menghadiri pertemuan petinggi klub peserta ISL 2015 yang rencananya digelar di Luxury Hotel. Hingga berita ini diturunkan, pertemuan guna membahas resiko penundaan kompetisi itu belum dimulai.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2436 seconds (0.1#10.140)