Suarez Termotivasi Ejekan Fans City
A
A
A
MANCHESTER - Luis Suarez mengatakan ejekan yang dilontarkan fans Manchester City dalam lawatannya ke Etihad Stadium di 16 besar Liga Champions, dini hari tadi memberinya motivasi mencetak dua gol kemenangan Barcelona 2-1. Dua gol dari mantan penyerang Liverpool itu membuat City selaku tuan rumah tak berdaya di depan publik sendiri.
"Jelang ini sangat menyenangkan, pertama dapat membantu tim dengan gol yang saya buat, lalu tentu saja kembali ke Inggris dan meraih kemenangan terasa luar biasa. Ada beberapa pertandingan yang membuat saya termotivasi, salah satunya ketika penggemar tim lawan melontarkan ejekan," jelas pemain asal Uruguay itu dilansir Sportsmole, Rabu (25/2/2015).
(Barac juga: City Mengulang Kebodohan yang Sama)
Barca sebenarnya sempat mendapatkan peluang memperbesar skor, namun penyelamatan Joe Hart atas penalti Lionel Messi menghindari tuan rumah kalah lebih besar. Hasil ini membuat peluang Barca ke perempat final semakin besar, meski City masih ada kesempatan lewat satu golnya.
Suarez menambahkan kunci kemenangan Barca adalah karena skuat besutan Manuel Pellegrini memberikan keleluasaan kepada para penggawa La Blaugrana -julukan Barca- untuk berkreasi. "Secara umum, kami bermain dengan sangat bagus dan berhasil memanfaatkan ruang terbuka yang diberikan City. Kami pintar dalam membaca pertandingan serta menciptakan peluang untuk membuat gol," tandasnya.
"Jelang ini sangat menyenangkan, pertama dapat membantu tim dengan gol yang saya buat, lalu tentu saja kembali ke Inggris dan meraih kemenangan terasa luar biasa. Ada beberapa pertandingan yang membuat saya termotivasi, salah satunya ketika penggemar tim lawan melontarkan ejekan," jelas pemain asal Uruguay itu dilansir Sportsmole, Rabu (25/2/2015).
(Barac juga: City Mengulang Kebodohan yang Sama)
Barca sebenarnya sempat mendapatkan peluang memperbesar skor, namun penyelamatan Joe Hart atas penalti Lionel Messi menghindari tuan rumah kalah lebih besar. Hasil ini membuat peluang Barca ke perempat final semakin besar, meski City masih ada kesempatan lewat satu golnya.
Suarez menambahkan kunci kemenangan Barca adalah karena skuat besutan Manuel Pellegrini memberikan keleluasaan kepada para penggawa La Blaugrana -julukan Barca- untuk berkreasi. "Secara umum, kami bermain dengan sangat bagus dan berhasil memanfaatkan ruang terbuka yang diberikan City. Kami pintar dalam membaca pertandingan serta menciptakan peluang untuk membuat gol," tandasnya.
(akr)