Tiga Wakil Karam, Sektor Ganda Putra Indonesia Merana
A
A
A
BIRMINGHAM - Sektor ganda putra Indonesia harus merana di ajang All England 2015, setelah satu persatu wakil Merah Putih harus karam. Setelah takluknya sang juara bertahan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, kini dua pasangan lainnya yakni Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi dan Andrei Adistia/Hendra Aprida Gunawan juga harus mengaku keunggulan lawan-lawan mereka di babak kedua.
Pasangan Angga-Ricky tidak bisa berbuat banyak dihadapan wakil Denmark, Mathias Boe/Carsten Mogensen usai takluk dua set langsung 21-17 dan 21-14. Perlawanan sengit sempat diperlihat dua ganda Indonesia ini di set pertama, saat unggul 7-4, namun pasangan Denmark, memberikan perlawanan gigih.
Hingga kejar mengejar poin tidak dapat dihindari. Di pertengahan set pertama, Mathias/Carsten langsung melejit dengan keunggulan 18-14 hingga menutup set pertama dengan kemenangan. Memasuki set kedua Angga-Ricky kembali memberikan pertarungan hebat, namun poin mereka terhenti di 14. Sementara Mathias/Carsten terus melaju dan mengakhiri pertandingan dengan cepat.
Hal yang sama juga dialami Andrei/Hendra ketika menghadapi unggulan ketiga, pasangan China Taipe, Sheng Mu Lee/Chia Hsin Tsai dengan dua set langsung 21-11 dan 21-11. Pasangan Indonesia, Andrei/Hendra memang seperti kalah kelas dari lawannya tersebut. Sejak set pertama pasangan Sheng/Chia seperti tidak mendapatkan perlawanan berarti hingga sukses melaju ke babak selanjutnya. Kini nasih pasangan ganda putra Indonesia, ada pada pundak Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Pasangan Angga-Ricky tidak bisa berbuat banyak dihadapan wakil Denmark, Mathias Boe/Carsten Mogensen usai takluk dua set langsung 21-17 dan 21-14. Perlawanan sengit sempat diperlihat dua ganda Indonesia ini di set pertama, saat unggul 7-4, namun pasangan Denmark, memberikan perlawanan gigih.
Hingga kejar mengejar poin tidak dapat dihindari. Di pertengahan set pertama, Mathias/Carsten langsung melejit dengan keunggulan 18-14 hingga menutup set pertama dengan kemenangan. Memasuki set kedua Angga-Ricky kembali memberikan pertarungan hebat, namun poin mereka terhenti di 14. Sementara Mathias/Carsten terus melaju dan mengakhiri pertandingan dengan cepat.
Hal yang sama juga dialami Andrei/Hendra ketika menghadapi unggulan ketiga, pasangan China Taipe, Sheng Mu Lee/Chia Hsin Tsai dengan dua set langsung 21-11 dan 21-11. Pasangan Indonesia, Andrei/Hendra memang seperti kalah kelas dari lawannya tersebut. Sejak set pertama pasangan Sheng/Chia seperti tidak mendapatkan perlawanan berarti hingga sukses melaju ke babak selanjutnya. Kini nasih pasangan ganda putra Indonesia, ada pada pundak Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
(akr)