Modric Ogah Jadi Juru Selamat Madrid
A
A
A
MADRID - Luka Modric menegaskan dirinya bukanlah juru selamat buat Real Madrid di tengah periode sulit yang sedang dialami skuat besutan Carlo Ancelotti pada paruh kedua musim 2014-2015 ini. Meski gagal memberikan kemenangan buat El Real, namun kehadiran kembali Modric mampu meloloskan timnya ke perempat final Liga Champions.
Madrid dipaksa menelan kekalahan 4-3 di depan publik Santiago Bernabeu -kandang Madrid-, namun Los Blancos tetap memegang tiket ke babak selanjutnya dengan keunggulan agregat 5-4. Kembalinya Modric memberikan harapan buat Madrid, melihat kontribusi pemain asal Kroasia itu diparuh pertama musim ini.
Tapi pemain 29 tahun itu mengklaim dirinya bukanlah penyelamat karena menurutnya ia hanya fokus agar dapat menyatu dengan permainan tim. "Tidak mungkin seorang pemain dapat memperbaiki semuanya sendiri," ucap Modric dilansir Sportsmole, Kamis (12/3/2015).
"Kami perlu bermain sebagai sebuah tim. Kami senantiasa meraih semuanya sebagai sebuah kesatuan. Kami punya kualitas dan hanya tinggal menunggu waktu buat Madrid menunjukkan performa terbaiknya pada laga selanjutnya," tandasnya.
Madrid dipaksa menelan kekalahan 4-3 di depan publik Santiago Bernabeu -kandang Madrid-, namun Los Blancos tetap memegang tiket ke babak selanjutnya dengan keunggulan agregat 5-4. Kembalinya Modric memberikan harapan buat Madrid, melihat kontribusi pemain asal Kroasia itu diparuh pertama musim ini.
Tapi pemain 29 tahun itu mengklaim dirinya bukanlah penyelamat karena menurutnya ia hanya fokus agar dapat menyatu dengan permainan tim. "Tidak mungkin seorang pemain dapat memperbaiki semuanya sendiri," ucap Modric dilansir Sportsmole, Kamis (12/3/2015).
"Kami perlu bermain sebagai sebuah tim. Kami senantiasa meraih semuanya sebagai sebuah kesatuan. Kami punya kualitas dan hanya tinggal menunggu waktu buat Madrid menunjukkan performa terbaiknya pada laga selanjutnya," tandasnya.
(akr)